1.000 Tiket Diborong Kader HMI, KAHMI Sulsel Bakal Gelar Nobar Film LAFRAN Pane

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Majelis Wilayah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Sulawesi Selatan akan menggelar nonton bareng (nobar) film “LAFRAN” yang mengisahkan perjalanan hidup Pahlawan Nasional Lafran Pane. Acara ini akan berlangsung di Bioskop CGV Mall Panakkukang, Kota Makassar, pada 2 Juni mendatang.

Hal tersebut disampaikan oleh Koordinator Presidium Majelis Wilayah KAHMI Sulsel, Prof. Aminuddin Syam, saat menggelar rapat persiapan acara nobar bersama panitia di salah satu warkop di Kota Makassar, Senin (27/6/2024).

Menurut Prof. Amin, acara nobar ini akan dihadiri oleh sejumlah tokoh KAHMI, termasuk Koordinator Presidium Majelis Nasional KAHMI, Dr. H. Ahmad Doli Kurnia, S.Si., M.T., yang juga merupakan Ketua Komisi II DPR RI.

“Insya Allah, acara ini akan dihadiri oleh rombongan dari KAHMI Nasional. Salah satu alumni HMI, yakni Dito Ariotedjo, yang saat ini menjabat sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), juga dijadwalkan menghadiri acara nobar ini di Makassar,” ujar Prof. Amin.

Sejak pendaftaran dibuka, 1.000 tiket nobar ini telah habis diborong kader dan alumni HMI.

Prof. Amin menjelaskan, bahwa film “LAFRAN” bercerita tentang perjalanan hidup Lafran Pane, pendiri organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang kini telah diakui sebagai salah satu tokoh Pahlawan Nasional.

“Majelis Wilayah KAHMI Sulsel bersama panitia mengajak semua keluarga besar HMI untuk turut serta meramaikan acara nobar ini dan mempromosikan film Lafran Pane, sehingga bisa diterima di masyarakat luas dan banyak yang menonton film ini nantinya,” pungkas Prof. Amin. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Makassar

Pemkot Makassar Jajaki Kerja Sama Kemenlu, Promosi Pariwisata dan Maritim ke Pasar Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus membuka ruang kolaborasi strategis untuk mendorong akselerasi pembangunan daerah ke level global. Kali ini, peluang kerja sama lintas sektor dijajaki bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia, dengan fokus pada penguatan sektor pariwisata dan kemaritiman sebagai dua potensi unggulan Kota Makassar. Upaya tersebut mengemuka dalam kunjungan resmi Wali […]

Read more
Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Mamajang 2026 Bahas Drainase, Koperasi Merah Putih, dan AMDAL

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Mamajang menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada 26 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam merumuskan usulan pembangunan prioritas yang akan diusulkan pada tahun anggaran mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Bappeda Kota Makassar, Kepala Dinas P2, perwakilan Dinas Pekerjaan Umum (PU), serta sejumlah anggota DPRD […]

Read more
Pangkep SULSEL

Aksi Nyata Babinsa Tompobulu Jamin Keselamatan Warga di Tengah Keterbatasan Akses

PANGKEP, EDELWEISNEWS.COM – Wujud kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat kembali ditunjukkan Babinsa Desa Tompobulu, Serda Suardi. Babinsa tersebut membantu warga yang mengalami hambatan akses transportasi akibat keterbatasan sarana penyeberangan di Sungai Kaloro’ Singara, Desa Tompobulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep, Senin (26/1/2026). Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi solusi sementara atas kesulitan yang dihadapi warga. Sungai […]

Read more