107 WNA Peserta Ijtima Dunia Telah Pulang, 350 Masih Menunggu Jadwal Kepulangan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebanyak 107 Warga Negara Asing (WNA) peserta Ijtima Dunia dilaporkan telah kembali ke negaranya dan sebanyak 350 lainnya masih bertahan di Hotel Grand Sayang Makassar, sambil menunggu jadwal untuk dipulangkan ke masing-masing negaranya.

Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb melakukan pemantauan dan pengecekan terhadap para WNA asing untuk melihat secara langsung kondisi kesehatan dan juga pola pengamanan di Hotel Grand Sayang Makassar, Sabtu (21/3/2020).

“Kami mengecek kondisinya, termasuk kesehatan, ketersediaan makanan, air minum, dan juga pola pengamanan oleh teman-teman dari kepolisian dan TNI. Alhamdulillah kondisinya relatif baik, termasuk juga pengamanan yang ketat dari aparat. Sejauh ini mereka juga cukup kooperatif. Tadi ada yang sakit diare namun sudah ditangani oleh tim kesehatan yang bertugas disini,” terang Iqbal saat dikonfirmasi oleh sejumlah wartawan di halaman Hotel Grand Sayang Makassar.

Iqbal juga menjelaskan rencana kepulangan seluruh WNA yang masih tertinggal. “Sampai hari ini sudah tercatat 107 yang kembali ke negaranya, selebihnya 350 yang masih menunggu jadwal kepulangan. Insya Allah ini bertahap, malam ini dan juga besok sudah ada beberapa lagi yang akan pulang. Kami pastikan tempat ini diisolasi total, tidak ada yang bisa keluar dan berbaur dengan masyarakat. Apalagi kita lihat, hotel ini dikelilingi sungai. Kecuali mereka ingin ke bandara atau pelabuhan untuk pulang, baru kita beri izin keluar,” tegas Iqbal.

Sementara itu, Mayor Dewa Putu, Perwira Seksi Operasi Kodim 1408 BS yang bertugas mengamankan lokasi tersebut mengatakan, adanya WNA asing asal Malaysia yang hari ini meninggalkan hotel untuk menuju Kota Pare-Pare. “Mereka melapor akan kembali ke negaranya dengan menggunakan kapal laut,” ujar Dewa Putu. (*)

Editor : Anisah S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Tingkatkan Akuntabilitas, Itjenal Laksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan Semester II 2025 di Kodaeral VI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Laut (Itjenal) secara resmi melaksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan (LK) Unit Organisasi TNI AL Semester II Tahun Anggaran 2025 di wilayah Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) pada hari Senin (26/01/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari siklus pengawasan tahunan untuk menjamin transparansi dan akurasi data […]

Read more
Jakarta Makassar

Wali Kota Munafri Hadir di APCAT Summit, Perkuat Posisi Makassar dalam Isu Kesehatan Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, hadir pada ajang internasional The 8th Asia Pacific Cities Alliance for Health and Development (APCAT) Summit. Appi dijadwalkan memaparkan materi terkait kawan bebas rokok di forum tersebut. Forum strategis yang mengusung tema “Together We Bring Health Solutions”, ini menjadi ruang penting bagi para pemimpin kota di kawasan […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Panakkukang 2026 Tekankan Pengurangan Sampah Organik

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Panakkukang melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada Senin (26 Januari 2026) bertempat di Hotel Swiss-Belinn Makassar. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam menyerap aspirasi masyarakat untuk perencanaan pembangunan tahun mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh perwakilan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Dinas Perikanan dan Kelautan, Dinas Lingkungan Hidup, Anggota […]

Read more