373 Prajurit Mengikuti Diktukbareg di Pakatto

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Danrindam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Leo Agung Priyo Sembodo resmi membuka Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktuba) TNI AD TA. 2020. Kegiatan berlangsung di Lapangan Sapta Marga Rindam XIV/Hasanuddin Pakatto Kabupaten Gowa, Selasa (10/3/2020).

Pendidikan Pembentukan Bintara TNI AD tahun 2020 yang akan berlangsung selama 2 ½ bulan ini diikuti sebanyak 373 peserta didik yang merupakan prajurit jajaran Kodam XIV/Hasanuddin dan Divisi 3 Kostrad.

Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka dalam amanatnya yang dibacakan oleh Danrindam mengucapkan selamat kepada para Tamtama yang telah berhasil melewati seleksi dan lulus mengikuti Pendidikan Pembentukan Bintara TNI AD Tahun Anggaran 2020.

“Untuk diketahui, pendidikan ini merupakan realisasi dari pembinaan personel Tamtama untuk dididik dan dibentuk menjadi Bintara”, terang Pangdam.

“Siapkan mental dan fisik saudara secara baik agar bisa mengikuti pendidikan yang cukup berat ini, mengingat tidak saja dibekali pengetahuan dan keterampilan militer akan tetapi juga akan dinilai pantas tidaknya menjadi seorang Bintara,” tegas Pangdam.

Pangdam juga meminta kepada para peserta didik tersebut untuk mematuhi semua ketentuan yang berlaku, dan menggunakan kesempatan yang baik tersebut dengan belajar dan berlatih secara sungguh-sungguh. “Sehingga hasilnya benar-benar memenuhi standar yang diharapkan oleh pimpinan TNI Angkatan Darat,” imbuhnya.

Peran dan fungsi Bintara sangat strategis dan merupakan tulang punggung satuan, sehingga dituntut memiliki kemampuan yang lebih dari anggotanya, baik dibidang pengetahuan maupun ketrampilan serta aspek spiritual, kedewasaan dalam bersikap, berpikir dan bertindak.

“Tanamkan motivasi dan semangat dalam diri kalian masing-masing untuk meraih kesuksesan, semua itu senantiasa dibutuhkan pengabdian dan pengorbanan yang besar,” pungkasnya.

Pangdam menitipkan kepada Danrindam agara prajurit siswa tersebut dididik dan ditempa menjadi menjadi Bintara yang tanggap, tanggon dan trengginas serta profesional.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Olahraga SULSEL TNI / POLRI

Atlet Kodam XIV/Hsn Ukir Prestasi di Ajang Maros Marathon 2025

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Kodam XIV/Hasanuddin kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang Maros Marathon 2025 yang berlangsung di Lapangan Palantikang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu (6/7/2025). Kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai daerah dan komunitas lari nasional, dimana Kodam XIV/Hasanuddin mengirimkan personel terbaiknya yang tergabung dalam Atlet Triathlon Hasanuddin dengan Mayor Inf Syamsuddin […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Lantamal VI Dukung Mahasiswa KKN Kebangsaan XII Berlayar ke Pulau Kapoposang-Pangkep dengan KAL Suluh Pari II.6-60

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VI Makassar memberikan dukungan penuh terhadap keberangkatan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan XII tahun 2025, dengan mengerahkan Kapal Angkatan Laut (KAL) Suluh Pari II.6-60 untuk mengantar peserta menuju lokasi KKN di Pulau Kapoposang, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Minggu (6/7/2025). Pelepasan mahasiswa KKN […]

Read more
Gowa SULSEL

Polres Gowa Gelar Patroli Gabungan Dalam Rangka Cipta Kondisi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Gowa melaksanakan kegiatan Cipta Kondisi (Cipkon) di wilayah hukumnya pada Sabtu malam (5/7/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Ps. Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Gowa, AIPTU Murtala Kadir, dengan melibatkan personel gabungan dari Kodim 1409/Gowa dan Dinas Perhubungan Kabupaten Gowa. Kegiatan Cipkon ini […]

Read more