69 Kasus ODP di Soppeng Selesai Dipantau

SOPPENG, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Soppeng melalui Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, kembali mengumumkan perkembangan Covid-19 di Kabupaten Soppeng, Jumat (26/6/2020).

Juru bicara Surasni mengatakan, kasus positif Covid-19 sebelumya berjumlah 31 kasus, dan saat ini telah bertambah 13, jadi total 45 kasus, dengan rincian 19 orang sehat, 23 dirawat, 3 orang meninggal dunia.

“Penambahan 13 kasus positif ini berasal dari Kecamatan Donri-donri 6 orang, Lalabata 3 orang, Liliriaja 3 orang, dan Marioriwawo 1 orang,” ungkapnya.

Lanjut Surasni, bahwa riwayat kasus bertambah ini adalah yang bersangkutan erat kontaknya dengan pasien Covid-19 yang merupakan cluster Makassar, kasus ini ditemukan berdasarkan tracking dari Tim Surfeylands Satgas Penanganan Covid-19 dalam memutus mata rantai penularan virus corona di masyarakat.

“Untuk PDP berjumlah 36 kasus, 34 orang sehat dan 2 orang meninggal, sedangkan kasus ODP berjumlah 69 kasus, semuanya sudah selesai dalam pemantauan,” terang Surasni.

Ia kembali mengingatkan, situasi tersebut menuntut kita untuk meningkatkan kepedulian dalam melaksanakan protokol kesehatan demi menyelematkan diri, keluarga dan masyarakat sekitar dari penularan virus corona.

“Pemerintah Kabupaten Soppeng telah memperketat perbatasan demi menyelamatkan dan melindungi masyarakat dari penularan daerah transmisi lokal lewat pendatang,” tutur Jubir tersebut.

Pihaknya mengajak warga untuk mendukung pemerintah dalam melakukan upaya penanganan Covid-19, dengan tetap waspada terhadap penyebaran wabah virus corona.

“Mari kita bersatu agar bisa menghentikan penyebaran virus corona. “Pakai maskerki’, to pada salama,” pungkasnya. (hum)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pengurus JMSI Sulsel Dilantik, Ilham Husen Siap Perkuat Peran Media Siber di Era Disrupsi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pengurus Daerah Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulawesi Selatan (Sulsel) resmi dilantik pada acara yang berlangsung di Ballroom Phinis, Hotel Claro Makassar, Sabtu (15/11/2025). Pèngurus JMSI Sulsel 2025-2030 yang diketuai Ilham Husen dengan Sekretaris Haeruddin bersama jajaran pengurus dari sejumlah perwakilan media siber dilantik oleh Ketua Umum JMSI, Doktor Teguh Santosa. Teguh […]

Read more
Makassar SULSEL

Kasdam XIV/Hasanuddin Pastikan Kesiapan Latihan Korem 143/Haluoleo

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M menerima paparan Rencana Garis Besar (RGB) Latihan Posko I dan Latihan Lapangan Korem 143/Haluoleo TA.2025, bertempat di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (14/11/2025). Paparan disampaikan langsung oleh Danrindam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budiawan Basuki, yang menguraikan tujuan latihan, skenario, […]

Read more
Makassar SULSEL

Camat Mamajang Hadiri Pelantikan Ketua Bunda PAUD Kelurahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP. PKK Kecamatan Mamajang Andi Syarti secara resmi melantik Ketua TP. PKK, Ketua Posyandu dan Bunda PAUD kelurahan se – Kecamatan Mamajang di Aula Kantor Camat Mamajang, Kamis (13/11/2025). Pelantikan dihadiri pembina TP. PKK Kecamatan Mamajang, yakni Camat Mamajang Andi Irdan Pandita. Pengukuhan berlangsung khidmat dan dihadiri Ketua PKK, Bunda PAUD […]

Read more