Pemkot Makassar Siapkan Shelter untuk ODP Covid -19

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb mengatakan, Pemerintah Kota Makassar menyiapkan shelter atau tempat penampungan khusus bagi orang yang masuk dalam Orang Dalam Pantauan (ODP) Covid -19.

“Langkah ini dilakukan karena selama ini ODP kurang disiplin dalam isolasi mandiri, makanya akan diisolasi,” sebut M Iqbal Suhaeb saat video conference di Posko Gugus Tugas COVID-19 Pemprov Sulsel di Makassar, Sabtu (11/4/2020).

Lanjut Iqbal, tempat yang akan digunakan sebagai shelter nanti adalah gedung Balai Diklat BPSDM milik Pemerintah Provinsi Sulsel, Kota Makassar.

Bagi ODP yang masuk kategori Orang Tanpa Gejala (OTG), kata dia, juga akan dikarantina di gedung balai diklat setempat sebagai langkah antisipasi. Sebab, selama ini dipantau, ODP tidak konsisten dalam menjaga dirinya, dan bisa menjadi carrier atau pembawa virus bagi orang lain.

“Isolasi mandiri bagi ODP dinilai kurang efektif, karena tidak disiplin. Mereka yang ODP tanpa gejala juga nantinya disiapkan tempat shelter di gedung Diklat Provinsi,” ujarnya.

Berdasarkan pantuan data di situs covid-19.sulselprov.go.id pukul 16.12 Wita, jumlah Orang Dalam Pantauan (ODP) di Kota Makassar sebanyak 433 kasus. Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 152 kasus dan positif Covid -19 sebanyak 110 kasus.

Sementara tercatat jumlah orang yang meninggal dunia di Sulsel sebanyak 14 kasus, 23 orang sembuh dan menjalani perawatan sebanyak 131 orang. (ant)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more