Husler : Renovasi Rumah Ibadah Agar Umat Nyaman Beribadah

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Umat Hindu di Desa Margomulyo Kecamatan Tomoni Timur menggelar upacara Piodalan atau Hari Jadi Pura Tangkas Karo Agung ke 21 Tahun. Upacara Piodalan ini dihadiri langsung Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler didampingi Kabag Humas dan Protokol, Muhammad Rizki Alamsyah, Jumat (11/9/2020).

Ketua Pura Tangkas Karo Agung, Komang Sukarta mengatakan, pembangunan Pura Tangkas ini memakan waktu kurang lebih 20 Tahun lamanya. Menurutnya, pembangunan awal Pura Tangkas ini dimulai sejak dirinya masih sekolah dasar (SD).

Ia juga mengatakan bahwa, pembangunan Pura ini murni swadaya masyarakat, yang sejak 20 tahun lalu bergotong royong membangun pura. Komang Sukarta juga berharap kedepan ada bantuan atau sentuhan pemerintah daerah untuk menyelesaikan pembangunan pura ini agar lebih nyaman ditempati beribadah.

Menanggapi permintaan itu, Bupati Luwu Timur, H. Muhammad Thoriq Husler mengatakan, bantuan hibah rumah ibadah memang merupakan salah satu program prioritas pemerintah daerah di sektor keagamaan.

Menurut Bupati, sepanjang ada proposalnya masuk, tentu Pemda Luwu Timur akan membantu melalui dana hibah bantuan rumah ibadah.

“Program bantuan hibah untuk rumah ibadah sudah berjalan sejak beberapa tahun terakhir. Sudah banyak rumah ibadah yang direnovasi. Semua itu dilakukan agar setiap pemeluk agama, merasa nyaman saat beribadah di rumah ibadahnya masing-masing,” tandasnya.

Menyikapi situasi Pilkada, Husler juga mengingatkan masyarakat agar tetap menjaga situasi damai yang saat ini terpelihara. Menurutnya, harus diwaspadai orang dari luar yang bisa mengganggu situasi dan kondisi daerah yang relatif aman hingga saat ini. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #5 — Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko : Story Telling

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Pada pertemuan kali ini, ruang virtual Sore Bercerita kembali dibuka seperti halnya sebuah galeri yang menerima kedatangan pengunjungnya. Pukul 17.00 hingga 18.10 Wita, pengajian seni DKV bersama Dr. Sumbo Tinarbuko berlangsung sebagai sebuah ritual pengetahuan yang terawat, menghadirkan tema story telling sebagai medium penting dalam desain komunikasi visual (14 November 2025). Dr. […]

Read more