Pj Walikota Berharap Bisa Pentaskan Lagaligo di Jamuan Makan PSBM

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Pj Walikota Makassar Dr M Iqbal S Suhaeb menerima Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sulsel Ir Zulkarnaen Arief di Rujab Walikota, Rabu, (29/5).

Zulkarnaen yang juga panitia Pertemuan Saudagar Bugis Makassar (PSBM) menemui walikota untuk melaporkan rencana pertemuan Saudagar Bugis-Makassar yang akan dibuka Wapres RI Jusuf Kalla. Pertemuan tersebut, kata dia, sekaligus untuk meminta kesedian Pemkot Makassar menerima tamu dari ribuan peserta PSBM.

Iqbal menyambut baik kegiatan yang rutin diselenggarakan tiap tahun di Makassar ini. Bahkan ia mengaku saat jamuan makan malam Pemkot Makassar dengan PSBM nanti akan menghadirkan aneka pementasan dan hiburan.

“Saya ingin nanti di situ ada pementasan Lagaligo meski versi pendeknya. Yah sekaligus juga sebagai persembahan terima kasih kita diakhir masa jabatan Bapak JK sebagai Wapres,” ucapnya.

Rencananya kegiatan tersebut akan dilaksanakan di Fort Rotterdam 16 Juni mendatang. Pemkot Makassar akan menjamu makan malam ribuan saudagar Bugis – Makasar dari berbagai penjuru dunia.

Ketua Kadin menyampaikan harapan kiranya pertemuan tersebut dapat berdampak positif terhadap pertumbuhan ekonomi dan perkembangan UMKM Makassar saat ini.

“Kita berharap para saudagar ini berminat berinvestasi di kampung sendiri. Anda sudah membangun di daerah orang lain masa di daerah sendiri tidak bisa” ucap Zulkarnaen. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hsn Ikuti Rakor Pilkada Ulang dan PSU Pilkada Serentak Tahun 2024 Secara Virtual

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E, M.M., mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor), yang dipimpin langsung oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto, melalui Video Conference (Vicon), bertempat di Ruang Puskodalops, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (9/5/2025). Rakor ini diselenggarakan terpusat di Ruang Rapat Lantai 1 […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Denmadam XIV/Hsn Gelar Kegiatan “Hasanuddin Peduli” dengan Warung Makan Gratis

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat sekitar, Detasemen Markas Kodam (Denmadam) XIV/Hasanuddin melaksanakan kegiatan sosial bertajuk “Hasanuddin Peduli”. Kegiatan ini diinisiasi oleh Kolonel Inf M. Wahyudi Amry, P.Sc., M.Sc, selaku Dandenmadam XIV/Hsn. Dalam kegiatan ini, dibuka Warung Makan Gratis di halaman parkir Taman Makam Pahlawan (TMP) Panaikang, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Sabtu […]

Read more
Makassar Olahraga

Murid SD Negeri Borong Makassar Juara I Bulutangkis Tunggal Putri O2SN

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Fitriyah Latifah, murid SD Negeri Borong, memastikan diri sebagai Juara I Bulutangkis Tunggal Putri Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) setelah mengalahkan lawannya dari SD Inpres Batua, pada Kamis (8 Mei 2025). Video detik-detik terakhir murid kelas 5A itu mengalahkan lawannya dibagikan di grup WhatsApp SRA SDN Borong, yang langsung mendapat pujian dan […]

Read more