Kapolres Gowa Kumpulkan Bhabinkamtibmas Dataran Rendah, Diminta SiagaTangani Banjir

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Banjir menjadi permasalahan yang terus menghantui sebagian masyarakat Kab.Gowa saat musim penghujan tiba. Terutama yang berdomisili di dataran rendah.

Hal ini yang membuat Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto, S.I.K mengumpulkan seluruh personil Bhabinkamtibmas yang berada di wilayah jajaran tugas di dataran rendah, untuk mencari solusi bersama membantu masyarakat mengatasi banjir, Senin (15/03/2021).

Dalam Kegiatan yang digelar di Aula Endra Darmalaksana Kapolres Gowa, Kapolres Gowa yang didampingi Kasat Binmas Polres Gowa membahas pembuatan tempat resapan air, seperti Biopori dan sumur. Menurutnya, hal tersebut merupakan solusi sederhana serta murah dalam mengatasi banjir.

Saat ditemui usai kegiatan tersebut, Akbp Budi Susanto menuturkan, bahwa pada aplikasinya nanti di lapangan para Bhabinkamtibmas berperan penting untuk melakukan penyuluhan kepada masyarakat tentang cara pembuatan Biopori ini.

“Nantinya, para Bhabinkamtibmas ini bersama pemerintah di wilayahnya melakukan kegiatan mengajak masyarakat untuk membuat biopori di tempat-tempat yang rawan banjir,” tuturnya.

Kapolres Gowa juga menambahkan, bahwa hal ini juga merupakan langkah Polres Gowa dalam membantu pemerintah menangani musibah banjir yang hampir setiap tahunnya terjadi di setiap musim penghujan.

“Ini merupakan langkah kami untuk berperan aktif dalam menangani banjir di wilayah dataran rendah sekaligus membantu pemerintah dan masyarakat dalam mencari solusi bersama,” tambah Budi.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #5 — Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko : Story Telling

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Pada pertemuan kali ini, ruang virtual Sore Bercerita kembali dibuka seperti halnya sebuah galeri yang menerima kedatangan pengunjungnya. Pukul 17.00 hingga 18.10 Wita, pengajian seni DKV bersama Dr. Sumbo Tinarbuko berlangsung sebagai sebuah ritual pengetahuan yang terawat, menghadirkan tema story telling sebagai medium penting dalam desain komunikasi visual (14 November 2025). Dr. […]

Read more