Pangdam Hasanuddin dan Ketua Persit KCK Daerah XIV/Hasanuddin Jalani Vaksinasi Tahap II

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka, S.E, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XIV/Hasanuddin Arinta Andi Sumangerukka menjalani vaksinasi tahap ke II di Rumah Sakit Tk. II Pelamonia Jalan Jenderal Sudirman Makassar, Senin, (15/3/2021).

Dalam beberapa kesempatan, Pangdam terus memberikan contoh kepada anggota TNI dan masyarakat agar mengikuti program vaksinasi Covid-19 guna menyukseskan program pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19.

Mayjen Andi juga sering menegaskan bahwa vaksin pemerintah ini sudah aman dan halal sesuai rekomendasi dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Badan Pengendali Obat dan Makanan (BPOM).

Mayjen Andi pun meminta masyarakat tidak takut untuk divaksin, maupun ragu terkait kehalalan dan keamanan vaksin ini, karena sudah dijamin oleh pemerintah.

Pangdam juga mengingatkan masyarakat harus menyadari, bahwa usai mendapatkan vaksin, tidak berarti sudah bebas dari Covid.

“Untuk itu tetap menerapkan protokol kesehatan 5M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi mobilitas,” pungkas Pangdam.

Penulis : Edi

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more
Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more