Polsek Somba Opu Tingkatkan Pengamanan Ibadah Paskah di Gereja Khatolik Manggarupi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Personil Polsek Somba Opu Polres Gowa selalu hadir dalam setiap pelaksanaan ibadah umat Kristiani, terkhusus di gereja Khatolik Manggarupi. Di gereja ini sore tadi sementara berlangsung giat ibadah dan dilakukan pengaman secara intensif.

Pengamanan kegiatan ibadah di Gereja Khatolik Manggarupi dipimpin oleh Iptu Muh Asri selaku Perwira Pengendali (Padal), bersama delapan anggotanya, termasuk dari Kodim 1409 Gowa,
Sabtu (3/4/2021) sore.

Sebelum ibadah berjalan, Padal menyampaikan kepada anggotanya agar dalam pelaksanaan pengamana tetap dijalankan sesuai prosedur yang berlaku.

“Diantaranya mengecek situasi Kamtibmas di sekitar lingkungan gereja, berkoordinasi dengan pihak panitia gereja tentang standarnisasi protokol kesehatan yang harus diikuti, guna mencegah terjadinya penyebaran virus covid-19,” jelas Iptu Asri.

Di tempat terpisah, Kapolsek Somba Opu Gowa Kompol Abdul Rasjak, S.Sos, MH mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap semua kegiatan keagamaan, dan sebagai  bagian dari pelayanan masyarakat yang memerlukan kehadiran Polri selaku pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat,” ungkapnya.

Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto S.IK, membenarkan adanya pengamanan yang ditingkatkan di setiap kegiatan ibadah di gereja. Ini guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas, dan mengapresiasi anggotanya yang sudah menjalankan tugas dengan ikhlas.

“Semoga apa yang dikerjakan dapat bernilai ibadah disisi Allah Tuhan yang Maha Kuasa.” harap Kapolres Gowa.

Rilis Humas Somba

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

TK Putra I Makassar Juara I Lomba Kolase Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Empat murid Taman Kanak-Kanak (TK) Putra I Makassar, tampak ceria, setelah ditetapkan sebagai pemenang pertama Lomba Kolase Tingkat TK di Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025, yang diadakan Selasa-Rabu, 21-22 Oktober 2025. “Kami tadinya sama sekali tidak tahu, bentuk gambar yang akan dibuatkan kolasenya berupa gambar apa. Namun, alhamdulillah, bisa dapat juara satu,” […]

Read more
Makassar SULSEL

Dari Festival Literasi Sulsel, Perlu Diperkuat Ekosistem Literasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025 yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusarsip) Provinsi Sulawesi Selatan, resmi dibuka pada Selasa (21 Oktober 2025). Festival bertema “Literasi Kuat Sulsel Hebat: Membangun Generasi Cerdas, Inovatif, dan Kreatif Menuju Sulawesi Selatan Maju dan Berkarakter” ini bertempat di halaman Layanan Perpustakaan Umum Dispusarsip Provinsi Sulawesi Selatan, Jalan […]

Read more
Makassar SULSEL

Pimpin Apel Dishub, Wali Kota Makassar Ingatkan Etika Bertugas di Lapangan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memberikan arahan tegas namun sarat pembinaan kepada jajaran Petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Makassar agar menjalankan tugas dengan profesional, berintegritas, serta tetap menjunjung tinggi sikap humanis dalam berinteraksi dengan masyarakat. Arahan tersebut disampaikannya saat memimpin apel siaga Dishub yang digelar di Lapangan Karebosi Makassar, Kamis (23/10/2025), siang. […]

Read more