Inovasi Sentuh Pustaka Lolos Top 30 KIPP Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Inovasi Sentuh Pustaka Dinas Perpustakaan Kota Makassar lolos Top 30 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2021. Sebelumnya dua inovasi Dinas Perpustakaan Kota Makassar yakni Sentuh Pustaka kategori Pendidikan dan Mari (Magang Mandiri) kategori Pemberdayaan Masyarakat masuk TOP 50 Inovasi.

Setelah mengikuti serangkaian penilaian lanjutan yakni presentasi dan wawancara, slide paparan, video dan verifikasi lapangan akhinya inovasi Sentuh Pustaka dinyatakan lolos sesuai hasil rapat pleno Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulsel bersama tim juri, Kamis (29/4/2021).

Pemerintah Kota Makassar tahun ini meloloskan 2 inovasinya untuk Top 30 Inovasi Pelayanan Publik di tingkat Provinsi Sulawesi Selatan dari 6 inovasi yang sebelumnya telah lolos Top 50.

Selain Sentuh Pustaka dari Dinas Perpustakaan Makassar ada juga inovasi Bajiki atau Biasakan Anak Jauihi Karies Gigi dari Puskesmas Andalas.

Selanjutnya inovasi yang lolos Top 30 se- Sulawesi Selatan, akan mengikuti persipan dan coaching clinic di Hotel Four Point by Sheraton mulai tanggal 3 sampai dengan 7 Mei 2021 untuk mengikuti kompetisi inovasi pelayanan publik SINOVIK (Sistem Inovasi Pelayanan Publik) Tingkat Nasional yang diselenggarakan oleh KemenpanRB.

Sebelum coaching clinic di tingkat provinsi, Pemerintah Kota Makassar melalui Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Kota Makassar juga menyelenggarakan coaching clinic penulisan proposal inovasi yang diikuti inovator dari 18 SKPD di Hotel Aston Makassar, Jumat (30/4/2021).

Sebanyak 21 inovasi dari 18 SKPD diberikan pendampingan oleh narasumber untuk dipersiapkan mengikuti kompetisi inovasi pelayanan publik Sinovik. Tahun ini kompetisi inovasi dibagi dalam 3 kelompok, yakni kelompok umum (inovasi yang baru diusulkan), kelompok replikasi (adaptasi atau modifikasi inovasi yang sudah ada) dan kelompok Kkusus (inovasi yang telah menjadi pemenang sebelumnya).

Inovasi Sentuh Pustaka atau akronim Semua Membantu Menghidupkan Perpustakaan adalah inovasi kolaborasi dan program pendampingan dari kegiatan pembinaan perpustakaan sekolah, yang menggabungkan dari beberapa unsur. Yakni unsur internal dari Tim Pembina Perpustakaan Sekolah dan unsur eksternal dari kelompok kerja pustakawan dan pegiat literasi, mitra/ penerbit dan pmpinan lembaga/ kepala sekolah untuk menghadirkan perpustakaan sekolah yang berkesesuaian dengan Standar Nasional Perpustakaan (SNP).

Inovasi Sentuh Pustaka Tahun 2019 meraih juara 1 lomba inovasi tingkat Kota Makassar yakni Innovation Mayor Award (IMA) yang diselenggarakan oleh Balitbangda Makassar. (TWJ)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pjs Wali Kota Makassar Pimpin Rakor Fasilitasi dan Distribusi Logistik Pilkada 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi dan Pengamanan Distribusi Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Makassar, Ketua Bawaslu Kota Makassar, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, serta pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar dzikir dan doa bersama untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif. Kegiatan berlangsung pada Jumat (22 November 2024), di Masjid Syuhada 45 Polda Sulsel, dengan dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more