Indira Yusuf Ismail : Pergantian Jabatan Hal yang Lumrah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua Tim Penggerak PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail melantik 14 Ketua TP PKK Kecamatan di Ruang Sipakatau Kantor Balaikota Makassar, Selasa (30/8/2021).

Ketua TP PKK Indira Yusuf Ismail usai melantik sekaligus serah terima jabatan dari Ketua TP PKK Kecamatan yang lama, ke Ketua TP PKK Kecamatan yang baru.

Indira juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Ketua TP PKK Kecamatan sebelumnya, karena telah melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya dengan baik, serta memberikan ucapan selamat kepada TP PKK Kecamatan yang baru saja dilantik.

“Pergantian jabatan merupakan hal yang lumrah, seperti halnya pergantian siang dan malam. Tetap pertahankan silaturahmi dan saling support,” ujarnya.

Selain itu, Indira Yusuf Ismail juga menitipkan amanah agar Ketua TP PKK Kecamatan yang dilantik, untuk fokus pada program-program untuk mensukseskan program pemerintah.

“Waktu yang tersisa tidaklah banyak, saatnya secara marathon menyelesaikan program-program kerja, beri support bagi pemerintah, dan kecamatan, lakukan kerjasama dengan baik,” tuturnya.

Pelantikan ini pun dihadiri oleh Camat se – kota Makassar dan juga pengurus TP PKK Kota Makassar beserta tim ahli TP PKK Kota Makassar. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more
Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more