Lies Serahkan Bantuan Tas Sekolah dan Alat Tulis untuk Anak Pra Sejahtera di Pabaeng – baeng

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Ketua Tim Penggerak PKK Sulawesi Selatan Lies F Nurdin kembali mengunjungi pemukiman warga pra-sejahtera bersama Komite Perjuangan Rakyat Miskin (KPRM), Senin (8/7/2019).

Di Kelurahan Pabaeng-baeng, Kecamatan Tamalate, Lies menyerahkan bantuan tas sekolah beserta alat tulis kepada ratusan anak dari lima kecamatan berbeda di Makassar, yakni Kecamatan Tamalate, Rappocini, Manggala, Bontoala, Biringkanaya dan Tallo.

Dalam sambutannya, perempuan yang telah 30 tahun menjadi pengajar di Fakultas Kelautan dan Perikanan Universitas Hasanuddin ini menyemangati setiap anak untuk selalu giat belajar di sekolah.

“Anak-anakku harus rajin belajar di sekolah, harus semangat belajar dan mampu bersaing untuk masa depan yang lebih baik,” tutur Lies diikuti tepuk tangan gembira seluruh anak.

Sebelumnya, perempuan lulusan Kyushu University Japan ini telah membagikan tafsir al-quran serta fasilitas guru mengaji bagi ibu dan anak di beberapa masjid di lima kecamatan di Makassar. Lies juga memberikan beasiswa pendidikan bagi ratusan anak di 14 kecamatan yang akan melanjutkan jenjang pendidikan ke SMP dan SMA.

Lies menyatakan komitmennya pada pendidikan anak, utamanya pada masyarakat pra-sejahtera adalah bagian dari dukungan pada program pemerintah dalam hal pengentasan buta huruf di Sulsel.

“Dengan membantu, kita turut menyemangati dan mendukung program pemerintah Sulsel untuk mengentaskan buta huruf,” kata Lies.

Untuk itu, Lies mengimbau kepada seluruh pihak untuk ikut membantu setiap anak utamanya dari keluarga pra-sejahtera agar dapat menyelesaikan pendidikan.

“Lebih cepat lebih baik, makanya harus semua turun, bukan hanya pemerintah saja, masyarakat sekitar apabila mampu bisa turut membantu pendidikan anak-anak,” pungkas Lies.(hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lewat Bimtek SPBE, Pemkot Makassar Dorong Tata Kelola Digital Terpadu

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menggelar Bimbingan Teknis Penyusunan Arsitektur Sistem Informasi dan Arsitektur SPBE di Aston Hotel Makassar, Kamis (23/10/2025). Kegiatan dengan tema “Mewujudkan Smart Governance melalui Arsitektur dan Peta Rencana SPBE yang Terpadu” ini diikuti perwakilan dari seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemerintah Kota Makassar. […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Anggota DPRD Makassar, Budi Hastuti Gelar Reses di Mamarita

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Budi Hastuti kembali menggelar reses pertama masa persidangan pertama masa sidang 2025/2026, pada Kamis (23/10/2025). Reses ini menjadi ajang penting bagi Budi Hastuti untuk mendengar langsung keluhan dan masukan dari masyarakat, terutama di daerah pemilihannya yang meliputi Kecamatan Mamajang, Mariso, dan Tamalate (Mamarita). Agenda ini telah memasuki titik […]

Read more
Makassar SULSEL

TK Putra I Makassar Juara I Lomba Kolase Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Empat murid Taman Kanak-Kanak (TK) Putra I Makassar, tampak ceria, setelah ditetapkan sebagai pemenang pertama Lomba Kolase Tingkat TK di Festival Literasi Sulawesi Selatan 2025, yang diadakan Selasa-Rabu, 21-22 Oktober 2025. “Kami tadinya sama sekali tidak tahu, bentuk gambar yang akan dibuatkan kolasenya berupa gambar apa. Namun, alhamdulillah, bisa dapat juara satu,” […]

Read more