LAN Makassar Gelar Seminar dan Pameran Proper PKN II Angkatan X, Dahyal Suguhkan Inovasi e-Ro’ta dan Raih Dua Penghargaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Puslatbang KMP LAN Makasar menggelar Seminar dan Pameran Inovasi Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) II angkatan X. Kegiatan digelar di Ruang Aula Puslatbang KMP LAN Makasar pada Rabu (12 Oktober 2022).

Kegiatan diawali dengan prosesi penyambutan Kepala Puslatbang KMP LAN Makassar bersama penguji dan pejabat lainya, dengan persembahan tarian dari anak muka seribu binaan Dinas Sosial Kota Makassar, lalu dibuka oleh Kepala Puslatbang KMP LAN, Andi Taufik.

Dalam sambutannya Andi Taufik mengapresiasi kepada seluruh peserta PKN II Angkatan X bersama tim pendukung, yang telah mempersiapkan segala sesuatu dan ingin menunjukkan hasil karya inovasinya, sebagai salah satu produk pembelajaran dari pelatihan kepemimpinan nasional.

“Rangkaian kali ini merupakan wujud nyata dari para peserta kita yang luar biasa untuk menunjukkan akuntabilitasnya sebagai peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN), yang ingin menunjukkan hasil karya inovasi ini sebagai salah satu produk pembelajaran dari pelatihan kepemimpinan nasional kita ini,” ungkap Andi Taufik.

Pameran ini menyajikan 60 inovasi baru hasil dari PKN II Angkatan X yang dilaksanakan oleh masing-masing peserta. Salah satunya adalah inovasi applikasi e-Ro’ta (e-Reses Oleh Kita) yang disuguhkan oleh Sekretaris DPRD Kota Makassar, Dahyal. Ia mengatakan bahwa e-Ro’ta merupakan wujud nyata kerja timnya di DPRD Kota Makassar yang sudah bekerja keras dalam beberapa hari ini.

Pada Seminar dan Pameran PKN II Ankgatan X ini Dahyal mendapatkan dua penghargaan. Seperti dikutip di akun instagram Sekretariat DPRD Kota Makassar “setwan_dprd_makassar”, Dahyal meraih The Best Content Creator dan The Prudent Reformer yang diberikan oleh Andi Taufik sebagai Kepala Puslatbang KMP LAN.

Sebagai reformer, penghargaan yang diraih tersebut tidak lepas dari kerjasama tim. Dahyal mengapresiasi seluruh tim yang sudah bekerja keras sehingga applikasi e-Ro’ta bisa terwujud.

“Saya sebagai reformer sangat berterima kasih kepada seluruh tim yang sudah bekerja keras sehingga e-Ro’ta menjadi produk unggulan dan mendapatkan dua penghargaan hari ini,” ungkap Dahyal.

Teruslah berinovasi, berprestasi dan berkarya, menjadi pemimpin yang baik, mengayomi dan menjadi teladan untuk masa depan Kota Makassar yang gemilang. (Ril)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Pererat Sinergi, Kapoksahli Pangdam XIV/Hasanuddin Hadiri Peringatan Hari Jadi Gowa ke-705

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Kelompok Staf Ahli (Kapoksahli) Pangdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Musa David Marolop Hasibuan S.I.P, M.A.B menghadiri peringatan Hari Jadi Gowa ke-705 Tahun 2025, bertempat di Balla Lompoa, Jalan K.H. Wahid Hasyim, Kab. Gowa, Senin (17/11/2025). Peringatan ini berlangsung khidmat dan meriah, diwarnai dengan berbagai rangkaian kegiatan adat serta penampilan seni budaya lokal. […]

Read more
Makassar Olahraga TNI / POLRI

Atlet Karate Kodam XIV/Hasanuddin Sapu Bersih Medali Piala Menpora RI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Karate Kodam XIV/Hasanuddin kembali menunjukkan prestasi membanggakan pada Kejuaraan Piala Menpora RI Sulsel Open Tournament. Kontingen Kodam sukses meraih Juara Umum I kategori TNI–Polri dan Juara Umum II kategori Open/Umum pada ajang yang digelar di GOR Sudiang, Jalan Pajjaiyang Raya, Kota Makassar, Senin (17/11/2025). Pada turnamen bergengsi yang digelar sejak 14 […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota dan Wamen Luar Negeri Bahas Penguatan Wisata Bahari Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Senja yang turun perlahan di langit Pantai Losari menjadi saksi hangatnya jamuan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham saat menerima kunjungan Wakil Menteri Luar Negeri, Muhammad Anis Matta, Senin (17/11/2025) petang. Dengan suguhan kuliner khas Makassar yang tersohor kelezatannya, pertemuan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, […]

Read more