Pelaku Curat Satu Keluarga Lintas Kabupaten Diringkus Jatanras Sat Reskrim Polres Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Tim Unit Kejahatan dan Kekerasan (Jatanras) Sat Reskrim Polres Gowa berhasil mengungkap kasus pencurian dengan pemberatan (Curat) lintas Kabupaten, yang melibatkan satu keluarga yang terdiri dari 3 orang di Kabupaten Gowa beberapa waktu lalu.

Ketiganya diketahui pasangan suami Istri berinisial SJ (42), MA (32) dan seorang anaknya TA (17) ini, terlibat kasus pencurian dengan pemberatan dengan cara mengambil etalase dagangan milik warga.

Mereka berhasil diamankan saat berada di Jalan Poros Malino, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa oleh Unit Jatanras Sat Reskrim Polres Gowa yang dipimpin oleh Kanit Ipda Haryanto, S Pd, S.H, M.M

Kapolres Gowa AKBP Tri Goffarudin. P, S.I.K, MH melalui Kasi Humas Polres Gowa AKP Hasan Fadhlyh, SH saat dikonfirmasi membenarkan terkait penangkapan pelaku pencurian dan pemberatan yang melibatkan istri dan anak itu.

Penangkapan berawal saat adanya laporan dari warga yang resah atas kehilangan etalase dagangan miliknya.

“Jadi awalnya warga yang sangat resah atas kehilangan etalase dagangan miliknya. Setelah adanya laporan itu tim Unit Jatanras Polres Gowa langsung bergerak melakukan penyelidikan,” ungkap Kasi Humas Polres Gowa, Selasa (13/12/2022).

Lanjut Kapolres, setelah dilakukan serangkaian penyelidikan oleh Jatanras Gowa,.berhasil mengetahui keberadaan pelaku dan kemudian mengamankannya.

“Pelaku SJ ini saat diinterogasi telah mengakui perbuatannya, dan setelah dilakukan serangkaian penyelidikan dan kemudian dilakukan pengembangan kemudian berhasil mengamankan istri pelaku yakni MA dan anaknya TA. SJ telah melakukan aksinya diberbagai wilayah di Kabupaten Gowa, Takalar dan Maros dengan menggunakan kendaraan roda empat untuk mengangkut etalase yang dicurinya, lalu dijual di Jalan Poros Malino,” terangnya.

Dia menambahkan, adapun barang bukti yang berhasil diamankan berupa 1 unit mobil Suzuki Carry pick up warna putih yang digunakan pelaku untuk melakukan aksinya, 3 buah etalase kaca, 2 buah kursi besi, 1 unit kipas angin dan 1 unit mesin popcorn.

Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Gowa AKP Burhan, SH menambahkan, bahwa aksi yang dilakukan oleh pelaku sempat terekam kamera pengawas milik warga dan setelah dilakukan pemeriksaan kamera tersebut, kemudian ciri ciri pelaku dan kendaraan yang digunakan pelaku itu sama dengan yang ada didalam kamera tersebut.

Kasat Reskrim Polres Gowa juga menyampaikan kepada warga masyarakat Kabupaten Gowa dan sekitarnya yang merasa kehilangan etalase agar dapat mengecek barang miliknya di Posko Jatanras Sat Reskrim Polres Gowa. (Ril)

Editor : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp935 Miliar untuk Pembangunan Luwu Raya di APBD 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya dalam memperkuat kawasan Luwu Raya sebagai salah satu wilayah strategis pertumbuhan di Sulsel. Jubir Andalan Hati pada Pilgub Sulsel 2024, Irwan ST, mengungkapkan alokasi pembangunan untuk Luwu Raya tidak hanya bersumber dari APBD Provinsi murni, tetapi […]

Read more
Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Dukungan terhadap Percepatan Pembangunan KDKMP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti rapat lanjutan evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dipimpin oleh Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos, melalui Video Conference (Vicon), bertempat di Ruang Vicon Puskodalops, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa (27/1/2026). Rapat ini membahas langkah strategis dan […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Perkuat Kolaborasi, Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Disperkimtan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menerima audiensi dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan), yang dipimpin oleh Plt. Kepala Disperkimtan Ir. Nining Wahyuni, S.T., M.T bersama rombongan, bertempat di Ruang Tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa, (27/1/2026). Audiensi ini membahas sinergi dan koordinasi antara Kodam XIV/Hasanuddin dengan […]

Read more