Tingkatkan Kekompakan, Ketua Persit KCK PD XIV/Hsn Gelar Olahraga Bersama Persit Rindam XIV/Hsn

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XIV/Hasanuddin Ny. Desi Totok Imam melaksanakan kunjungan kerja dan silaturrahmi yang diselingi kegiatan olahraga bersama dengan Persit Rindam XIV/Hasanuddin, di Mako Rindam XIV/Hasanuddin, Pakatto, Kab. Gowa, Rabu (1/02/2023). Kegiatan ini untuk mempererat tali persaudaraan dan kekompakan antar Ibu-ibu anggota Persit.

Kedatangan Ketua Persit yang didampingi oleh lbu-ibu pengurus Persit KCK PD XIV/Hasanuddin disambut dengan hangat oleh Ketua Persit KCK Cabang X Rindam XIV/Hasanuddin Ny. Yunita Ganda Simatupang dan anggota Persit KCK Cabang X Rindam XIV/Hasanuddin yang diikuti dengan penyambutan di depan Mako Rindam XIV/Hasanuddin.

Dalam sambutannya, Ketua Persit berpesan kepada seluruh anggota persit agar sadar bahwa sebagai istri dari seorang TNI harus dapat berbagi peran antara keluarga dan kedinasan, serta senantiasa menjaga kekompakan dengan tidak terpecah menjadi kelompok-kelompok.

Lebih lanjut Ny. Desi berpesan untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME, dan selalu mensyukuri nikmat yang telah Allah berikan.

“Dengan salah satu wujud rasa syukur adalah menerapkan pola hidup sederhana sesuai dengan kemampuan,” ujarnya.

Selain bertatap muka dan olahraga bersama, pada kesempatan tersebut juga dirangkaikan dengan peninjauan fasilitas yang berada di Rindam XIV/Hasanuddin, seperti Posyandu Matahari, Apotek Hidup, Sekolah TK Kartika XX-7 dan taman playground.

Selain itu, juga melaksanakan panen kacang tanah, terong dan buah rambutan sebagai bentuk ketahanan pangan Persit Rindam XIV/Hasanuddin.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar, Pimpin Rakor Terkait Program MLCP bersama Perwakilan Ramboll Australia, AAS CTF dan Konsul Jenderal Australia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memimpin langsung Rapat Koordinasi terkait program Makassar Livable City Plan (MLCP) bersama perwakilan Ramboll Australia, ASEAN Australia Smart Cities Trust Fund (AAS CTF), serta Konsul Jenderal Australia, di Kantor Balai Kota Makassar, Kamis (30/10/2025). Turut hadir dalam pertemuan tersebut Konsul Jenderal Australia Alex Stephen, Perwakilan Ramboll yakni […]

Read more
Makassar SULSEL

Di Hadapan Menteri Agama, Wali Kota Munafri: Makassar Adalah Kota yang Toleran dan Inklusif

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Di hadapan Menteri Agama RI dan para tokoh lintas agama serta keuskupan, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menggaungkan semangat moderasi beragama sebagai ruh kehidupan bermasyarakat di Kota Makassar. Kota yang ia pimpin dikenal sebagai ruang hidup yang kaya akan keberagaman budaya dan keyakinan, sebuah potret harmoni yang merefleksikan makna sejati Bhinneka Tunggal […]

Read more
Maros SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hsn Hadiri Penutupan Wing Day Latihan Para Dasar Divif 3 Kostrad

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M menghadiri upacara penutupan Wing Day Latihan Para Dasar Satuan Jajaran Divisi Infanteri 3 Kostrad TA. 2025, bertempat di Lapangan Galaktika Lanud Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Kamis (30/10/2025). Upacara penutupan ini dipimpin oleh Pangdivif 3 Kostrad Brigjen TNI Bagus Suryadi Tayo dan […]

Read more