Dinas Perpustakaan Makassar Menggelar Forum SKPD dengan Tema Peningkatan IPLM Berbasis Inklusi Sosial

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Perpustakaan Kota Makassar menggelar Forum SKPD Dinas Perpustakaan Kota Makassar Tahun 2023, dengan Tema “Peningkatan IPLM Berbasis Inklusi Sosial” Menuju Makassar Kota Dunia yang nyaman untuk semua Tahun Anggaran 2023. Kegiatan digelar di Hotel Horison Ultima Makassar, Jl. Jendral Sudirman, Senin (27/2/2023).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Doktor Ariati Puspasari Abadi, S.Pi, M,Si.

Dalam sambutannya Ariati Puspasari mengatakan, dia mengharapkan kepada seluruh peserta forum satuan kerja perangkat daerah agar dapat menghasilkan dokumen yang menjamin keterkaitan dan konsistensi antar perencanaan, baik pada tingkat pemerintah daerah maupun perangkat daerah menuju percepatan pencapaian pembangunan Makassar 2 kali tambah baik.

Kegiatan dihadiri 100 peserta, yang terdiri dari mitra kerja Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Camat se – Kota Makassar, Tenaga Perpustakaan kecamatan/ kep/ kelurahan, perpustakaan umjm, khusus dan sekolah binaan Dinas Perpustakaan Makassar, penerbit dan toko buku, pustakawan, penggiat literasi, penulis, budayawan, media dan komunitas mitra Dinas Perpustakaan.

Kadis Perpustakaan Makassar, Tenri A. Palallo mengatakan, tujuan kegiatan yakni mensinergikan prioritas program / kegiatan dan pembangunan hasil Musrenbang kecamatan dengan rancangan Renja SKPD.

“Selain itu, Forum SKPD ini juga menetapkan prioritas dan program, pembangunan dalam renja SKPD serta menyusun prioritas Renja SKPD dan alokasi anggaran indikatif SKPD dengan mengacu pada dokumen rancangan awal RKPD,” pungkas Tenri. (Fes)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Pembangunan Kota, Wali Kota Makassar Temui Kapolda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergi lintas institusi demi menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan kota yang berkelanjutan. Komitmen tersebut tercermin dalam agenda silaturahmi dan pertemuan strategis bersama Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, yang berlangsung di Markas Polda Sulsel. Pertemuan ini menjadi ruang dialog konstruktif […]

Read more
Makassar SULSEL

Penanganan Banjir Makassar 2026 Lebih Baik, Air Cepat Surut dan Pengungsian Selesai dalam Hitungan Hari

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar mendapat apresiasi atas penanganan banjir yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada kejadian banjir Januari 2026, genangan air di sejumlah titik terpantau lebih cepat surut, sementara masa pengungsian berlangsung singkat dan terkendali. Berdasarkan data di lapangan, pada 8 titik pengungsian yang terbentuk sejak 12 Januari, sebagian besar […]

Read more
Makassar SULSEL

Urai Kemacetan dan Kembalikan Fungsi Depan GOR, PK5 di Jalan Pajjaiang Ditertibkan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam menata wajah kota agar lebih tertib, nyaman, dan bebas macet. Salah satu fokus utama penataan tersebut adalah sterilisasi ruas-ruas jalan yang semestinya bebas dari aktivitas bangunan lapak liar, karena berpotensi menimbulkan kemacetan serta mengganggu estetika kota. Upaya itu kembali dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Biringkanaya, dengan […]

Read more