Personel Pendam XIV/Hsn Terima Bingkisan Lebaran dan Berbagi Iftar Gratis kepada Warga

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menuju hari kemenangan Idul Fitri 1444 H, Kapendam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Rio Purwantoro, S.H, menyerahkan paket bingkisan lebaran kepada personel militer dan PNS Penerangan Daerah Militer (Pendam) XIV/Hasanuddin, bertempat di Mapendam XIV/Hsn, Kota Makassar, Jumat (14/4/2023).

Pemberian paket lebaran ini merupakan bentuk perhatian pimpinan kepada anggota serta merupakan bagian dari kesejahteraan prajurit dan PNS warga penerangan, sebagai salah satu institusi sekaligus “Agen Informasi” yang bertugas dalam menghimpun, mengolah dan menyampaikan informasi, baik untuk pihak internal maupun eksternal Kodam XIV/Hasanuddin.

Dalam suasana yang penuh keharmonisan, Kolonel Rio mengharapkan kepada para anggotanya untuk memanfaatkan paket lebaran tersebut dengan sebaik mungkin. Ia juga berpesan bagi anggota yang tidak lama lagi melaksanakan cuti lebaran agar senantiasa mengutamakan faktor keamanan.

“Bagi yang akan melaksanakan cuti lebaran agar senantiasa mengutamakan faktor keamanan, terlebih jika ingin mudik menggunakan kendaraan pribadi, pastikan seluruh bagian kendaraan berfungsi dengan baik. Serta hindari pelanggaran-pelanggaran yang dapat merugikan diri sendiri maupun instansi yang kita banggakan ini, serta sampaikan salam hormat kepada keluarga besar di rumah, mohon maaf lahir dan batin,” tuturnya.

Selain menyerahkan bingkisan lebaran, kegiatan dilanjutkan dengan melaksanakan salah satu program pimpinan TNI AD dalam hal ini adalah Kasad Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurrahman dan Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Dr. Totok Imam Santoso, S.I.P., S.Sos., M.Tr. (Han), untuk menebar kebaikan dengan membagikan takjil atau Iftar berupa makanan dan minuman berbuka puasa kepada masyarakat.

Pembagian Iftar yang dilakukan oleh personel Pendam ini menyasar masyarakat kurang mampu dan juga anak-anak yang berdomisili di Kompleks Ex Denzi Kel. Tello Baru, Kec. Panakukang, Kota Makassar.

Kegiatan ini pun disambut baik oleh warga sekitar, dilihat saat kehadiran personel Pendam yang disambut hangat dengan tawa ceria warga sekitar.

Saat ditemui, salah satu warga yang menerima Iftar, Ibu Ani menyampaikan bahwa dirinya tidak menyangka adanya kehadiran personel Pendam yang membagikan Iftar di sekitar rumahnya.

“Terima kasih Bapak Kapendam semoga Iftar yang diberikan berkah, semangat,” tuturnya.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

TNI AL Kodaeral VI Teguhkan Jati Diri Prajurit Laut pada Upacara Hari Dharma Samudra 2026

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komando Daerah Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) menggelar Upacara Peringatan Hari Dharma Samudra Tahun 2026 dengan khidmat di Dermaga Layang Markas Komando Kodaeral VI, Kamis (15/1/2026). Upacara ini menjadi momentum strategis untuk meneguhkan kembali semangat juang, patriotisme, serta profesionalisme prajurit TNI Angkatan Laut dalam menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia di wilayah […]

Read more
Luwu Timur SULSEL

Wujud Kepedulian Terhadap Lingkungan, Pangdam XIV/Hasanuddin Tinggalkan Jejak Hijau di Taman Kehati

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM — Mengakhiri kunjungan kerjanya di wilayah Kodim 1403/Palopo, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko, didampingi Ketua Persit KCK PD XIV/Hasanuddin Ny. Renny Bangun Nawoko, melaksanakan penanaman pohon di Taman Kehati Sawerigading Wallacea, kawasan PT. Vale Indonesia, Kelurahan Magani, Kab. Luwu Timur, Rabu, (14/1/2026). Kegiatan tersebut menjadi simbol kepedulian dan komitmen Kodam XIV/Hasanuddin […]

Read more
Makassar SULSEL

Wadan Kodaeral VI Terima Courtesy Call Atase Pertahanan Canada

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VI Laksamana Pertama TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd, M.Han dalam hal ini mewakili Dankodaeral VI Laksamana Muda TNI Andi Abdul Aziz, S.H.,M.M menerima kunjungan kehormatan dari Atase Pertahanan (Athan) Canada Colonel Stewart Taylor dan Deputi Atase Lt Colonel Andre Gloumeau bertempat di Longroom Macan […]

Read more