Bantu Pemasaran Beras Lokal Petani, Bupati dan Pemimpin Bulog Cabang Wajo Teken Nota Kesepahaman

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Wajo menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman tentang Pembelian dan Penyaluran Beras Bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Wajo.

Penandatanganan MoU dilakukan oleh Bupati Wajo, Amran Mahmud dengan Pemimpin Bulog Kantor Cabang Wajo, Simon Melkisedek Lakapu di Ruang Lounge Kantor Bupati Wajo, Selasa (7/11/2023).

Kegiatan ini disaksikan langsung oleh Wakil Bupati, Amran, perwakilan Forkopimda, Sekretaris Daerah, Armayani, Asisten Setda, para Kepala OPD, para Kabag Setda, Jajaran Bulog serta undangan lainnya.

Bupati Wajo, Amran Mahmud menyampaikan terima kasih atas pelaksanaan dan penandatanganan MoU tersebut.

“Saya berharap ini bukan hanya seremoni yang dilakukan hari ini, tetapi Kepala OPD harus menindaklanjuti dan menyosialisasikan ke jajaran,” ucap Amran Mahmud.

Ketua DPD PAN Wajo ini berharap kerjasama ini akan membantu ASN dengan memberikan harga yang terjangkau.

“Ini sekaligus membantu pemasaran dari beras lokal petani kita di Wajo,” ungkapnya.

Ketua PMI Wajo ini juga berharap agar Kabupaten Wajo tetap bisa menjadi penyangga pangan, di Sulsel pada khususnya.

“Mudah-mudahan tidak ada aral melintang sehingga kita bisa panen raya cabai lagi bulan depan di Kecamatan Belawa,” harapnya.

Sebelumnya, Pemimpin Cabang Bulog Kantor Cabang Wajo, Simon Melkisedek Lakapu menyampaikan terima kasih atas dukungan Bupati, Wakil Bupati dan Pemkab Wajo untuk kesuksesan kegiatan ini.

“Semoga kerjasama ini bisa memberi manfaat, khususnya ASN Kabupaten Wajo,” pungkasnya.

Sebagai informasi, setelah Penandatanganan MoU, Duo Amran bersama seluruh undangan kemudian menyerahkan secara simbolis sekaligus melepaskan pemberangkatan Cadangan Beras Pemerintah untuk Bantuan Pangan Tahap II Tahun 2023 di Halaman Kantor Bupati. (APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more