Kadivhumas Polri Berangkatkan 15 Orang Ibadah Umroh Dalam Rangka Hari Jadi ke-72 Humas Polri

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho memberangkatkan 15 orang untuk umroh ke Tanah Suci. Pemberangkatan tersebut dalam rangka Peringatan Hari Jadi ke.-72 Humas Polri.

Belasan orang yang diberangkatkan ke Tanah Suci itu terdiri dari jurnalis dan anggota Polri sendiri.

“Semoga perjalanan dalam situasi yang baik, kembali juga dalam kondisi sehat, tanpa kurang satu apapun, dan mudah-mudahan ibadahnya diberikan kemudahan oleh Gusti Allah,” ujar Kadiv Humas, Selasa (14/11/2023).

Hadiah ini, menurut Kadiv, juga menjadi salah satu apresiasi dari Humas Polri atas tugas para jurnalis yang membantu memberitakan kerja-kerja Polri. Ia berharap, ke depan jurnalis dan Polri selalu bisa bersinergi memberikan yang terbaik untuk masyarakat.

Selain itu, kepada anggota Divisi Humas Polri yang mendapatkan hadiah, dipandang Kadiv Humas sebagai personel yang memang menjalankan tugasnya dengan maksimal. Hadiah ini diharapkan Kadiv Humas bisa menjadi motivasi bagi personel lainnya agar terus mengembangkan diri dan maksimal menjalankan tugas.

Salah satu personel yang diberangkatkan adalah Briptu Anaya selaku Anggota Div Humas Polri. Ia bahkan diberangkatkan umroh bersama ibunya.

“Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Bapak Kadiv Humas Polri atas hadiah yang diberikan berupa keberangkatan umroh. Semoga bapak selalu sehat dan diberi kelancaran, serta Divisi Humas Polri semakin jaya, jaya, jaya!” ungkapnya.

Di sisi lain, jurnalis Antara Laily Rahmawaty juga bersyukur dirinya bisa mendapatkan kesempatan hadiah Umroh ke Tanah Suci. Ia berharap, keberkahan dari ibadah tersebut tidak hanya mengalir bagi dirinya, tetapi juga untuk Divisi Humas Polri.

“Terima kasih atas kesempatan yang diberikan kepada kami jurnalis yang bertugas di Mabes Polri, semoga perjalanan umroh ini membawa keberkahan bagi kami yang berangkat dan untuk Divisi Humas Polri,” ujarnya. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta SULSEL

Kapolri Lantik Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Sulsel, Gantikan Irjen Pol Yudhiawan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan menggantikan Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Rupatama Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14 Maret 2025). Pelantikan ini merupakan bagian dari upacara serah terima jabatan […]

Read more
Jakarta Nasional

Polri dan Media Sebagai Mitra Berbagi Takjil Serentak di Seluruh Indonesia

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) bersama media menggelar kegiatan berbagi takjil secara serentak di seluruh Indonesia dan berbuka bersama. Ribuan paket takjil dibagikan kepada masyarakat sebagai bentuk kepedulian Polri dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan. Acara ini dihadiri langsung oleh Pejabat Utama (PJU) Mabes Polri, para Pemimpin Redaksi (Pemred) dari berbagai media nasional, […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hsn Hadiri Rakornis Kesiapan Pengamanan Idul Fitri 1446 H

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E, M.M menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka kesiapan pengamanan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Dalton, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Makassar Kamis (13/3/2025). Rakor yang dipimpin oleh Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si, ini bertujuan […]

Read more