Disambut Antusias, Pj Bupati Wajo Buka Puasa Bersama Masyarakat Kecamatan Tanasitolo

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat (Pj) Bupati Wajo, Andi Bataralifu kembali melanjutkan Safari Ramadhan yang telah diagendakan di kecamatan. Kegiatan ini digelar di Masjid Al Masjidin Wewangrewu, Senin (25/3/2024).

Kali ini, giliran Kecamatan Tanasitolo yang mendapatkan kunjungan dari Putra Wajo yang berkiprah di Pemerintah Pusat, khususnya di Kementerian Dalam Negeri RI ini.

Seperti sebelumnya, di kecamatan keempat yang dikunjunginya ini, Andi Bataralifu juga disambut antusias oleh masyarakat. Dia pun memanfaatkan momen safari Ramadhan untuk memperkenalkan diri setelah resmi menjabat sebagai Pj Bupati Wajo sejak bulan Februari lalu.

“Ini mungkin kali pertama kami hadir di Kecamatan Tanasitolo. Kami ini asli Wajo juga karena tamat di SD 2 Sengkang selanjutnya SMP 1 Sengkang. Lalu di SMA (226) / 1 Sengkang hanya sampai kelas 1 dan pindah ke Jakarta,” ucapnya.

Andi Bataralifu menyebut banyak hikmah yang didapatnya setelah diberikan amanah memimpin Wajo, diantaranya adalah bisa menjalin kembali tali silaturahmi dengan keluarga dan masyarakat Kabupaten Wajo.

Andi Bataralifu juga menjelaskan bahwa dirinya bersama stakeholder terkait tengah memfokuskan pelaksanana program prioritas nasional seperti penanganan inflasi, penurunan angka stunting serta perkawinan anak dibawah umur.

“Juga berbagai program pembangunan dan kemasyarakatan lainnya. Tentu, untuk mensukseskan seluruh program kegiatan ini, kami membutuhkan dukungan dari seluruh stakeholder dan masyarakat Kabupaten Wajo,” ujarnya.

“Kami juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas sambutan luar biasa dari Camat Tanasitolo bersama jajaran Kepala Desa dan Lurah,” pungkasnya. (La-Undu/APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SULSEL Wajo

Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih, Ini Pesan Andi Bataralifu untuk Andi Rosman-Baso Rahmanuddin

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Pj Bupati Wajo, Andi Bataralifu menghadiri Rapat Paripurna Usul Pengesahan Pengangkatan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Wajo Pilkada Tahun 2024 di Ruang Rapat Paripurna DPRD Wajo, Selasa (14/1/2025). Rapat paripurna tersebut mengumumkan Usul Pengesahan Pengangkatan H. Andi Rosman, S.Sos, M.M sebagai Bupati Terpilih Kabupaten Wajo Pilkada Tahun 2024 dan dr. H. […]

Read more
SULSEL Wajo

Pastikan Program Makan Bergizi Gratis di Wajo Berjalan Lancar, Sekda Wajo Pantau Distribusi

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Untuk memastikan Program Makan Bergizi Gratis berjalan dengan baik di Kabupaten Wajo, Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo, Ir. Armayani, M.Si bersama Forkopimda dan OPD terkait melakukan monitoring penyaluran Makan Bergizi Gratis pada 9 SD, 1 SMP dan 1 SMA di Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Senin (13/1/2025). Kegiatan ini dimulai dengan pemantauan penyaluran Makan […]

Read more
Makassar SULSEL

Terima Kunjungan Kapolrestabes Makassar yang Baru, Danny : Siap Kolaborasi 24 Jam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto menerima kunjungan silaturahmi Kapolrestabes Makassar yang baru, Kombes Pol. Arya Perdana, Selasa (14/1/2025). Kunjungannya ini bertujuan untuk melakukan silatuhrahmi dan berbincang terkait sinergitas serta kolaborasi dengan Pemkot Makassar. Dalam kesempatan ini, Danny pomanto menyambut baik kedatangan Kombes Pol Arya dengan melakukan banyak perbincangan. Salah satunya terkait […]

Read more