Buka Rakerda DMI, Pj. Bupati Wajo Harap Masjid Tingkatkan Kesejahteraan Ummat

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Bupati Wajo, Andi Bataralifu meminta kepada jajaran Pengurus Daerah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Wajo untuk mengambil peran dalam meningkatkan kualitas masjid di Kabupaten Wajo.

Permintaan tersebut disampaikan Andi Bataralifu saat menyampaikan sambutan pada pembukaan Rapat Kerja Daerah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Wajo, Rabu (17/4/2024) di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo.

Menurutnya, DMI harus menjadikan masjid tidak hanya sebatas tempat ibadah, tetapi lebih dari itu DMI harus mendorong masjid sebagai pusat penguatan dan gagasan modernisasi beragama, khususnya dalam meningkatkan kualitas kesejahteraan ummat.

“Harapan kita, melalui kerjasama pemerintah dengan Dewan Masjid Indonesia, masjid dan jamaah lebih makmur, ” katanya.

Senada dengan Penjabat BupatiWajo, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah DMI Sulawesi Selatan, Andi Muhammad Mappanyukki menekankan perlunya peningkatan pengelolaan manajemen masjid dalam meningkatkan kesejahteraan ummat.

“Pengurus Masjid harus memberikan perhatian penuh, juga harus berkorban pikiran, tenaga, dan materi dalam mengelolah masjid,” ujar Andi Muhammad.

Yang tidak kalah pentingnya, lanjut mantan Pangdam XIV Hasanuddin ini, yakni pemberdayaan masyarakat, dimana masjid tidak hanya sebagai tempat ibadah, namun mampu menjadi pusat perekonomian.

“Saya berharap agar ke depan, masjid tidak hanya dijadikan sebagai tempat shalat, tetapi masjid bisa berperan sebagai pusat perekonomian, pusat pendidikan dan pusat Pemberdayaan ummat,” ujarnya.

Purnawirawan Jenderal Bintang Dua ini meminta seluruh pengurus DMI Wajo lebih solid dalam menjalankan program program ke depan.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah DMI Kabupaten Wajo, H.Amran Mahmud meminta kepada seluruh jajaran DMI Kabupaten Wajo untuk fokus dalam menjalankan program kerja yang disepakati dalam Rapat Kerja Daerah, serta program yang diamanahkan Pengurus DMI Pusat dan Pengurus DMI Sulawesi Selatan.

Selain itu, mantan Bupati Wajo ini menekankan agar jajaran DMI Kabupaten Wajo bekerja dan berkomitmen memakmurkan masjid dan mendorong peningkatan kesejahteraan ummat.

Acara yang dirangkaikan dengan pelantikan Pengurus Organisasi Otonom Dewan Masjid Indonesia, dan Halal Bi Halal ini dihadiri Petinggi DMI Sulawesi Selatan dan Forkopimda Kabupaten Wajo. (Humas Pemda/APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more