Pertandingan Bola Voli dan Tenis Lapangan Ramaikan HUT ke-67 Kodam XIV/Hsn

MAKASAR, EDELWEISNEWS.COM – Kodam XIV/Hasanuddin gelar Pertandingan Bola Voli dan Tenis Lapangan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-67 Tahun 2024 Kodam XIV/Hasanuddin. Kegiatan bertempat di Lapangan Sultan Hasanuddin, Jalan Sungai Tangka, Kota Makassar, Kamis (30/5/2024).

Pertandingan ini disaksikan langsung oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P.didampingi para Pejabat Utama (PJU) Kodam. Pada Pertandingan Bola Voli, Yonif 700/WYC berhasil meraih juara I, juara II diraih oleh Yonkav 10/Mendagiri, juara III diraih Pomdam XIV/Hasanuddin dan juara IV diraih Hubdam XIV/Hasanuddin.

Sedangkan pada pertandingan Tenis Lapangan, sebagai juara I diraih oleh Bintaldam XIV/Hasanuddin, juara II Kodim 1408/Mks, juara III Itdam XIV/Hasanuddin dan Juara IV diraih oleh Denmadam XIV/Hasanuddin.

Pertandingan ini diharapkan tak hanya dilakukan sebagai perayaan ulang tahun Kodam semata, namun juga untuk mempererat tali persaudaraan dan kerja sama diantara satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin.

Selain itu, untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran fisik, serta menumbuhkan jiwa sportif dan disiplin yang tinggi, sehingga menjadi motivasi bagi seluruh prajurit terus berprestasi di berbagai bidang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more