Kapolres Gowa Pimpin Drill Beladiri Polri di Lapangan Griya Bhayangkara

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Usai apel pagi, Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., memimpin drill beladiri Polri bertempat di Lapangan Griya Bhayangkara Polres Gowa, Selasa (4/6/2024).

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel Polres Gowa, Kasat Samapta AKP Aslamuddin, yang bertindak sebagai struktur beladiri Polri, memandu latihan ini.

Kapolres Gowa menekankan pentingnya latihan beladiri untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan fisik personel dalam menjalankan tugas sehari-hari.

“Keterampilan beladiri adalah bagian integral dari tugas kita sebagai anggota Polri. Latihan ini tidak hanya meningkatkan kemampuan fisik, tetapi juga menumbuhkan disiplin, konsentrasi, dan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai situasi,” ujar Kapolres.

Latihan beladiri yang dilakukan meliputi berbagai teknik dasar seperti jatuh kebelakang, dan dasar membawa tahanan dengan tangan kosong, serta simulasi situasi yang mungkin dihadapi saat bertugas.

AKP Aslamuddin dengan teliti memberikan arahan dan demonstrasi, memastikan setiap personel dapat memahami dan mengaplikasikan teknik-teknik tersebut dengan baik.

Seluruh personel Polres Gowa mengikuti latihan ini dengan serius dan penuh dedikasi, menunjukkan komitmen mereka dalam meningkatkan keterampilan untuk menjalankan tugas dengan optimal.

Kapolres Gowa berharap kegiatan rutin seperti ini dapat terus meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan personel Polres Gowa.

“Dengan adanya kegiatan rutin seperti ini, diharapkan personel Polres Gowa semakin siap dan sigap dalam menjalankan tugas serta memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” tambahnya. (Hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Munafri Bakal Telusuri Akar Konflik, Bangun Ruang Aman hingga Pemberdayaan Remaja di Tallo

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin memperketat pengawasan dan pengawalan keamanan sebagai langkah meredam konflik berkepanjangan antara dua kelompok warga di Kecamatan Tallo Diketahui, wilayah rawan bentrok ini kembali bergejolak beberapa hari lalu, sehingga pemerintah kota bersama aparat keamanan turun langsung bertemu warga di Aula SMK 5 Makassar, Kamis (20/11/2025). Turut mendampingi Munafri […]

Read more
Makassar SULSEL

Kadis Pariwisata Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin, Menerima Kunjungan Dandim 1408/Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin, menerima kunjungan dari Dandim 1408/Makassar, Letkol Kav Ino Dwi Setyo Darmawan, di Makassar Creative Hub (MCH), Kamis (20/11/2025). Dalam kunjungan ini, Kadispar Kota Makassar didampingi oleh Plt. Kepala Bidang Ekonomi Kreatif, Kepala UPT Pengelolaan Pantai Losari, serta Direktur Makassar Creative Hub. Pertemuan tersebut berlangsung […]

Read more
Makassar SULSEL

Kadis Pariwisata Makassar Menerima Audiensi Go Talent Academy di Makassar Creative Hub

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar menerima audiensi dari Go Talent Academy di Makassar Creative Hub, Kamis (20/11/2025). Pada kesempatan ini, Kepala Dinas Pariwisata Kota Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin, hadir secara langsung menerima tim Go Talent Academy. Audiensi ini menjadi ruang diskusi mengenai perkembangan ekosistem film di Kota Makassar serta peluang kolaborasi yang […]

Read more