Tripika Kecamatan Mamajang bersama Satpol PP Menertibkan Lapak PK5 yang Gunakan Fasum dan Fasos

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Tripika Kecamatan Mamajang bersama Satpol PP Kota Makassar melakukan penertiban lapak jualan PK5 yang berdiri di atas Fasum Fasos sepanjang Jalan Kakatua dan Jalan Opu Dg. Risadju Asrama Mattoanging, Kelurahan Pa’batang, Sabtu (2/11/2024).

Penertiban ini digelar secara persuasif, di kawasan Asrama Mattoanging, Angkatan Darat Kodam XIV Hasanuddin yang menggunakan Fasilitas Umum (Fasum).

Camat Mamajang Andi Irdan Pandita menyampaikan pihaknya menerima surat dari pihak asrama terkait dengan tidak lagi digunakan depan asrama tersebut untuk kepentingan pribadi apalagi di atas Fasilitas Umum.

Pada kesempatan yang sama, Danramil 1408-06/Mamajang Kapten Arh H. Jamaluddin mengatakan, penertiban ini terlaksana atas arahan pimpinan agar asrama di pergunakan sesuai dengan asas manfaatnya.

Adapun yang tergabung dalam giat ini tersebut yakni, Satpol PP Kota Makassar yang dipimpin oleh Rahmat, S.M selaku Kasi Trantibumtranma, Kapolsek Mamajang Kompol Arif Amiruddin, SH, MH, Kepala Asrama Mattoanging Mayor Inf. Muhammad Yunus Basri, Pabanda Faskon Slogdam XIV Hasanuddin, Mayor Czi Mappawari.

Hadir pula Lurah Pa’batang Bahtiar, SH, Kasi Trantib Kecamatan Mamajang Didi Setiawan, SE, Kasi Kebersihan Kecamatan Mamajang Jamaluddin, S.Si, Babinsa, Bhabinkamtibmas serta Satuan Tugas Kebersihan Kecamatan Mamajang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Makassar

Pemkot Makassar Jajaki Kerja Sama Kemenlu, Promosi Pariwisata dan Maritim ke Pasar Global

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus membuka ruang kolaborasi strategis untuk mendorong akselerasi pembangunan daerah ke level global. Kali ini, peluang kerja sama lintas sektor dijajaki bersama Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia, dengan fokus pada penguatan sektor pariwisata dan kemaritiman sebagai dua potensi unggulan Kota Makassar. Upaya tersebut mengemuka dalam kunjungan resmi Wali […]

Read more
Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Mamajang 2026 Bahas Drainase, Koperasi Merah Putih, dan AMDAL

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Mamajang menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada 26 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam merumuskan usulan pembangunan prioritas yang akan diusulkan pada tahun anggaran mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh Sekretaris Dinas Bappeda Kota Makassar, Kepala Dinas P2, perwakilan Dinas Pekerjaan Umum (PU), serta sejumlah anggota DPRD […]

Read more
Pangkep SULSEL

Aksi Nyata Babinsa Tompobulu Jamin Keselamatan Warga di Tengah Keterbatasan Akses

PANGKEP, EDELWEISNEWS.COM – Wujud kepedulian dan pengabdian kepada masyarakat kembali ditunjukkan Babinsa Desa Tompobulu, Serda Suardi. Babinsa tersebut membantu warga yang mengalami hambatan akses transportasi akibat keterbatasan sarana penyeberangan di Sungai Kaloro’ Singara, Desa Tompobulu, Kecamatan Balocci, Kabupaten Pangkep, Senin (26/1/2026). Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat menjadi solusi sementara atas kesulitan yang dihadapi warga. Sungai […]

Read more