Andi Sudirman Jemput Langsung Warga Sulsel di Bandara Sentani

JAYAPURA, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman bersama Sekretaris Daerah Provinsi, Abdul Hayat turun ke landasan pacu pesawat Bandara Sentani menjemput langsung warga Sulsel yang telah dievakuasi dari Wamena, Senin (30/9).

Evakuasi pertama tiba di Bandara Sentani, Kabupaten Jayapura, Pukul 09.27 Wit. Pesawat Hercules C-130 membawa sebanyak 174 warga yang berhasil dievakuasi dari Wamena. Terdiri dari 124 orang dewasa, 37 anak, dan 13 balita. Dari total ini, warga Sulsel bergabung dengan warga dari daerah lain.

“Saya bersama Bapak Sekretaris Provinsi Sulsel mengunjungi pengungsi asal Sulawesi Selatan. Tujuan kami untuk menyampaikan langsung belasungkawa atas jatuhnya korban asal Sulawesi Selatan dan untuk melihat langsung situasi terkini. Juga berkoordinasi langsung dengan Forkopimnda untuk menjamin keamanan warga Sulsel di Papua,” jelas Andi Sudirman Sulaiman saat menyampaikan sambutan di hadapan pengungsi asal Sulsel.

“Kami paham, bahwa, ada oknum yang menginginkan dan memprovokasi konflik yang terjadi. Saat ini sudah ada jaminan keamanan yang diberikan dari aparat TNI, Polri, dan Pemerintah Provinsi Papua,” imbuh Wagub Sulsel.

“Bersama Bapak Sekda, Kesbangpol, dan Dinas Sosial, kami menjamin kebutuhan warga Sulsel selama di pengungsian dan juga kami memberikan bantuan ke Kabupaten Wamena,” jelasnya.

Pemprov Sulsel dalam kesempatan ini, juga melihat dan memastikan agar persoalan ini tidak terjadi lagi, dan meyakinkan kepada pengungsi bahwa Pemprov Sulsel akan koordinasi terus menerus dan memperhatikan Warga Sulsel di perantauan.

“Kami ada di di tempat ini, sebagai bentuk komitmen Pemprov Sulsel memperhatikan warganya di Papua atau di perantauan. kita memberikan jaminan keamanan yang layak bagi Warga Sulsel. Kondisi Wamena berangsur pulih akan terus dilakukan evakuasi, dengan saling bantu membantu akan memudahkan kondisi yang kita alami,” tutupnya. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Papua Regional

Anggota Polsek Kurima Ditembak OTK, Polisi Lakukan Penyelidikan dan Mengejar Para Pelaku

PAPUA, EDELWEISNEWS.COM – Seorang anggota Polsek Kurima, Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan, diduga menjadi korban penembakan oleh dua orang tidak dikenal (OTK) pada Sabtu malam (1/2/2025). Korban, Aipda Syam (43 th), yang merupakan Kanit Intelkam Polsek Kurima, mengalami luka akibat insiden tersebut. Saat ini, korban telah mendapatkan perawatan medis di RSUD Wamena dan dalam kondisi stabil. […]

Read more
Papua Regional

Satgas Ops Damai Cartenz-2025 Tangkap DPO KKB di Sentani, Jayapura

PAPUA, EDELWEISNEWS.COM – Satgas Ops Damai Cartenz-2025 berhasil menangkap seorang DPO Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Sentani, Jayapura, pada Jumat, 31 Januari 2025. DPO yang diamankan adalah Yantis Murib alias Nosin Murib, yang diketahui merupakan bagian dari kelompok yang dipimpin oleh Jeki Murib alias Papuanus alias Kasuari. Kepala Operasi Damai Cartenz-2025, Brigjen Pol. Dr. Faizal […]

Read more
Papua Regional

Wakaops Damai Cartenz 2025 Ajak Anak-Anak di Yalimo Bersyukur atas Berkat Tuhan

PAPUA, EDELWEISNEWS.COM – Wakaops Damai Cartenz 2025, Kombes Pol. Adarma Sinaga mengajak anak-anak di Distrik Elelim, Kabupaten Yalimo, Papua Pegunungan, untuk selalu bersyukur atas setiap berkat yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa. Momen penuh kebersamaan itu terjadi saat Wakaops bersama anak-anak setempat menggelar doa bersama sebelum menyantap makan siang pada Selasa (28/1/2025). Dalam suasana […]

Read more