Pemkab Bone Berziarah ke Makam Raja Bone ke-14 Latenriaji To Senrima Matinroe Ri Siang di Kabupaten Pangkep

BONE, EDELWEISNEWS.COM – Setelah Melaksanakan ziarah makam di Pinrang, Pemerintah Kabupaten Bone melanjutkan agendanya berziarah di makam raja yang ada di luar daerah Bone.

Tim ll yang diketuai Pj. Sekretaris Daerah Bone Drs. A. Fajaruddin, MM menziarahi makam Raja Bone ke-14 Latenriaji To Senrima Matinroe Ri Siang.

Makam Latenriaji terletak di kompleks Makam Raja Siang, Kelurahan Boriappaka, Kec. Bungoro, Kabupaten Pangkep.

Dalam sejarahnya Latenriaji To Senrima menggantikan saudaranya La Maddaremmeng Matinroe Ri Bukaka menjadi Mangkau di Bone memerintah pada tahun 1640 hingga 1643 Masehi.

“Ziarah makam yang dilaksanakan hari ini, dalam rangka menyambut HJB ke-695 serta untuk menjaga dan melestarikan budaya leluhur,” ungkap A. Fajaruddin (16/2/2025).

Wakil Bupati Pangkep Syahban Sammana mengucapkan selamat datang di Kampung Siang Kabupaten Pangkep, sebuah negeri yang selalu cerah, negeri yang selalu ramah termaksud kepada Raja Bone ke -14.

“Saya tentu sangat berbangga atas kedatangan rombongan dari Bone. Ini bukan kunjungan biasa, tetapi melanjutkan ikatan sejarah yang kental pada masanya,” kata Syahban Sammana.

Hadir Kepala OPD Bone yakni, Asisten ll Setda Bone, Kepala Dinas PMD Bone, Kadis Damkar Bone, Kadis Ketapang Bone, Kadis Kominfo, Kadis BKMCKTR Bone, Kabag Umum Setda Bone serta Kabag Ekonomi Setda Bone.(hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pastikan Kebersihan Wilayah, Camat Makassar Mengecek Langsung Seluruh Kelengkapan Petugas Kebersihan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Untuk memastikan pelayanan terbaik, terutama kebersihan wilayah, Camat Makassar Husni Mubarak didampingi Plt. Kasi Kebersihan Anshar Parman mengumpulkan seluruh petugas kebersihan motor sampah, beserta armada dan didampingi para pengawasnya di lapangan ex Asrama Barabaraya, Kamis (17/4/2025). Dalam kegiatan ini Husni Mubarak mengecek seluruh kelengkapan dan berinteraksi langsung dengan para petugas. Camat […]

Read more
Makassar SULSEL

Gubernur Andi Sudirman Komitmen Cegah dan Percepat Penurunan Stunting di Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS. COM -Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) berkomitmen penuh untuk mencegah dan mempercepat penurunan kasus stunting atau pertumbuhan yang terhambat pada anak akibat kurang gizi kronis, sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025. Kepala Bappelitbangda Sulsel Setiawan Aswad, menegaskan hal ini dalam dialog interaktif bertema “Gizi dan Pencegahan Stunting” yang […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) serta Koordinasi Pemeriksaan Laporan Keuangan Kementerian dan Lembaga (LKKL) Tahun 2024 secara virtual dari Rumah Jabatan Sekda, Selasa (15 April 2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI ini berlangsung secara hybrid dari Aula […]

Read more