Bupati dan Wakil Bupati Wajo Mendampingi Gubernur Sulsel Meresmikan Masjid An-Nur Sulaiman di Kelurahan Ballere, Kecamatan Keera, Kabupaten Wajo

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Bupati Wajo Andi Rosman dan Wakil Bupati Wajo Baso Rahmanuddin mendampingi Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Masjid An-Nur Sulaiman di Kelurahan Ballere, Kecamatan Keera, Kabupaten Wajo, Sabtu (15/3/2025).

Dalam sambutannya, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, telah meresmikan dua masjid selama bulan Ramadan 1446 Hijriah ini, termasuk Masjid An-Nur Sulaiman diprakarsai pemilik wakaf Kapt H. Andi Jamaluddin Arsyad, MM.

“Masjid jangan dihindari peletakan batu pertamanya, karena itu bisa menjadi asbab di kehidupan akhirat nanti. Hal yang paling penting untuk selalu dijaga adalah bagaimana memakmurkan masjid untuk orang datang beribadah,” ungkap Andi Sudirman.

Pada kegiatan peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pemberian santunan kepada 200 orang anak yatim piatu.

Hadir pada peresmian Masjid An-Nur Sulaiman Ballere diantaranya, Bupati Wajo Andi Rosman, Wakil Bupati Wajo Baso Rahmanuddin, Ketua DPRD Wajo Firmansyah Perkesi, Sekretaris Daerah Kabupaten Wajo Armayani, Wakapolres Wajo Kompol Hardjoko, Kepala Perangkat Daerah Pemprov Sulsel, Kepala Perangkat Daerah Pemkab Wajo, Forkopimda Kab.Wajo, Forkopicam Kec. Keera, tokoh agama dan tokoh masyarakat, santri dan anak yatim. (Humas Wajo/APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Polres Gowa Gelar Binrohtal, Wakapolres Sampaikan Tausiyah kepada Tahanan

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan para tahanan, Polres Gowa menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) yang dilaksanakan di Ruang Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polres Gowa, Jumat (9/5/2025). Kegiatan ini diikuti oleh para tahanan dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) dan Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Gowa. Wakapolres Gowa Kompol Gani, […]

Read more
Gowa SULSEL

Putra Mahkota Kerajaan Gowa Sematkan Pin Kehormatan Kepada Danlantamal VI Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S.E., M.Tr. Hanla, M.M., M.Han menjadi Tamu Kehormatan Putra Mahkota Kerajaan Gowa Andi Muhammad Imam Daeng Situju saat berkunjung di Istana Balla Lompoa, Sungguminasa Gowa, Kamis, (8/5/2025). Dalam acara tersebut Danlantamal VI Makassar menerima penyematan Pin Kehormatan yang disematkan langsung […]

Read more
Makassar SULSEL

Kegiatan Bakti Sosial Rakernis Humas Polri 2025 Disambut Antusias Warga Semarang

SEMARANG, EDELWEISNEWS.COM – Kegiatan bakti sosial dalam rangka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Humas Polri 2025 yang digelar oleh Divisi Humas Polri mendapat sambutan hangat dari warga Kota Semarang. Salah satu penerima manfaat, Ustadz Ahmad Yadiono dari Yayasan Islam Nurul Mursyid, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas kepedulian yang diberikan oleh Polri kepada masyarakat. “Kami sangat […]

Read more