Kapolres Gowa Bagikan Tips Agar Mudik Aman dan Nyaman Bersama Keluarga

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Menikmati mudik dengan aman dan nyaman bersama keluarga, Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K. bagikan sejumlah tips agar masyarakat tenang saat meninggalkan rumah, Rabu (26/3/2025).

Kapolres Gowa mengimbau masyarakat untuk memastikan keamanan rumah sebelum berangkat mudik guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. Berikut beberapa tips yang dibagikan:

Tips Aman Tinggalkan Rumah Saat Mudik:

  1. Matikan Aliran Listrik dan Gas
    Pastikan semua peralatan listrik dan gas dalam kondisi mati untuk mencegah korsleting dan kebocoran yang bisa menyebabkan kebakaran.
  2. Amankan Barang Berharga
    Simpan barang berharga di tempat yang aman, seperti brankas di bank atau bisa dititipkan di kantor polisi terdekat.
  3. Periksa Jendela dan Pintu
    Pastikan semua jendela dan pintu rumah terkunci dengan baik guna mencegah tindak kejahatan.
  4. Matikan Aliran Air
    Tutup aliran air utama di rumah untuk menghindari kebocoran yang dapat menyebabkan kerusakan.
  5. Jaga Kebersihan Rumah
    Bersihkan rumah sebelum mudik agar tetap rapi dan terhindar dari hama penyakit.
  6. Beritahu Tetangga dan RT/RW
    Informasikan rencana mudik kepada tetangga dan pengurus RT/RW agar rumah dapat diawasi selama ditinggalkan.

Kapolres Gowa juga mengingatkan masyarakat untuk tetap berhati-hati selama perjalanan dan segera melapor ke pihak kepolisian jika menemukan hal mencurigakan di lingkungan sekitar.

“Kami siap memberikan pelayanan dan pengamanan agar masyarakat dapat mudik dengan tenang dan kembali dengan selamat,” ujar Kapolres.

Dengan menerapkan langkah-langkah ini, diharapkan masyarakat dapat menikmati perjalanan mudik dengan tenang dan kembali ke rumah dalam keadaan aman.

Sumber: Humas Polres Gowa

Editor: Bastian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Kapolres Gowa Bersama Forkopimda Ikuti Vicon Kapolri Pantau Situasi Kamtibmas Malam Takbiran

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K bersama Forkopimda Kabupaten Gowa dan Pejabat Utama (PJU) Polres Gowa mengikuti video conference (vicon) yang dipimpin oleh Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si bersama Panglima TNI serta para menteri dan kepala lembaga terkait. Kegiatan ini berlangsung di Pos Operasi Ketupat 2025 […]

Read more
Gowa SULSEL

Personel Polres Gowa dan Kodim 1409 Gowa Gelar Patroli Terpadu Amankan Malam Takbiran

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat saat malam takbiran, pada Minggu (30/3/2025) malam, personel Polres Gowa yang tergabung dalam Sprint bersama personel Kodim 1409 Gowa melaksanakan patroli cipta kondisi, Senin (31/3/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mengawal masyarakat Kabupaten Gowa yang menggelar pawai keliling dengan berjalan kaki menggunakan obor. Patroli terpadu ini […]

Read more
Gowa

Aksi Sosial Kapolres Bagi Paket Lebaran kepada Pengamen di Perbatasan Gowa-Makassar

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Aksi sosial menjelang Hari Raya Idulfitri, Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., bersama Dandim 1409/Gowa Letkol Inf Heri Kuswanto, S.I.P., membagikan paket Lebaran kepada pengamen jalanan di perbatasan Gowa-Makassar, Kamis (27/3/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu, khususnya mereka yang sehari-hari mencari nafkah di jalan. Paket Lebaran […]

Read more