Kapolres Gowa Bersama Forkopimda Sambut Kedatangan Menhan RI di Malino

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Gowa menyambut kedatangan Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Jenderal (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin, beserta rombongan, dalam kunjungan kerja ke Lembaga Pendidikan Sekolah Calon Tamtama (Lemdik Secata A) Malino, Kabupaten Gowa, Jum’at (4/6/2025).

Dalam kunjungan ini, Menhan RI dan rombongan juga mengunjungi sebidang tanah yang telah diwakafkan oleh orang tua Jenderal (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin di Jalan Bakti, Kelurahan Malino dalam bentuk bangunan Masjid sebagai fasilitas ibadah bagi masyarakat sekitar.

Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak menyampaikan bahwa Polres Gowa siap mendukung penuh seluruh rangkaian kegiatan kunjungan Menhan RI.

“Kami merasa terhormat dapat menyambut langsung Bapak Menhan RI di Kabupaten Gowa. Kehadiran beliau tentu menjadi kebanggaan bagi kami, terutama dalam upaya mendukung pembangunan baik di sektor pendidikan militer maupun keagamaan,” ujarnya.

Jenderal (Purn.) Sjafrie Sjamsoeddin mengungkapkan rasa syukur atas terlaksananya kunjungan ini, serta menyampaikan harapannya agar masjid yang dibangun dari tanah wakaf keluarga besarnya dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

Rangkaian kegiatan berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat, serta peninjauan langsung ke lokasi tanah wakaf. Kunjungan ini semakin mempererat sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam mendukung pembangunan yang bermanfaat bagi masyarakat.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Polres Gowa Gelar Binrohtal, Wakapolres Sampaikan Tausiyah kepada Tahanan

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan para tahanan, Polres Gowa menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) yang dilaksanakan di Ruang Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polres Gowa, Jumat (9/5/2025). Kegiatan ini diikuti oleh para tahanan dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) dan Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Gowa. Wakapolres Gowa Kompol Gani, […]

Read more
Gowa SULSEL

Putra Mahkota Kerajaan Gowa Sematkan Pin Kehormatan Kepada Danlantamal VI Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S.E., M.Tr. Hanla, M.M., M.Han menjadi Tamu Kehormatan Putra Mahkota Kerajaan Gowa Andi Muhammad Imam Daeng Situju saat berkunjung di Istana Balla Lompoa, Sungguminasa Gowa, Kamis, (8/5/2025). Dalam acara tersebut Danlantamal VI Makassar menerima penyematan Pin Kehormatan yang disematkan langsung […]

Read more
Makassar SULSEL

Kegiatan Bakti Sosial Rakernis Humas Polri 2025 Disambut Antusias Warga Semarang

SEMARANG, EDELWEISNEWS.COM – Kegiatan bakti sosial dalam rangka Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Humas Polri 2025 yang digelar oleh Divisi Humas Polri mendapat sambutan hangat dari warga Kota Semarang. Salah satu penerima manfaat, Ustadz Ahmad Yadiono dari Yayasan Islam Nurul Mursyid, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas kepedulian yang diberikan oleh Polri kepada masyarakat. “Kami sangat […]

Read more