150 Siswa di Gowa Ikut Kegiatan Belajar di Museum

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Sebanyak 150 murid SD, SMP dan SMA mengikuti kegiatan belajar di Museum sebagai rangkaian dalam memperingati Hari Museum Nasional Tahun 2019.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Gowa tersebut resmi dibuka Sekretaris Kabupaten Gowa, H Muchlis di Museum Balla Lompoa, Rabu (16/10) siang.

Dengan mengambil tema, ‘Mengenal Warisan Budaya Daerah Kabupaten Gowa Melalui Koleksi Museum Balla Lompoa’, Dinas Pariwisata mengajak para generasi muda untuk dapat mengenal sejarah peninggalan kerajaan Gowa dan koleksi benda pusaka yang ada.

H. Muchlis sangat mengapresiasi kegiatan ini, pasalnya diera milenium saat ini masyarakat utamanya pelajar sudah tidak memiliki minat untuk berkunjung ke Museum. Padahal salah satu indikator sebuah daerah atau negara yang maju yaitu banyaknya orang yang berkunjung ke Museum.

“Museum adalah jendela untuk melihat kebesaran masa lalu sekaligus untuk menumbuhkan semangat dimasa depan, karena orang tidak akan pernah sukses melihat kedepan kalau mereka tidak tahu apa yang terjadi di belakang,” katanya.

Ia juga menjelaskan kepada seluruh pelajar yang hadir bahwa orang Gowa patutnya berbangga karena suku makassar mendapatkan pengakuan tertinggi peradaban di dunia.

“Kita harus berbangga karena Gowa memiliki bahasa lisan sekaligus bahasa tertulis. Bahasa lisan kita yaitu bahasa makassar dan bahasa tulis kita yaitu lontara, karena dari sekian ratus suku yang ada di Indonesia bahkan dari ribuan suku di dunia tidak semuanya memiliki bahasa lisan dan tulis dan kita Gowa memiliki kedua-duanya,” ujar Sekkab Gowa kepada seluruh siswa yang hadir dalam kegiatan ini.

Sementara Kepala Bidang Kebudayaan Dibudpar Gowa, Iqbal menyampaikan bahwa kegiatan ini untuk meningkatkan minat masyarakat khususnya generasi muda di Kabupaten Gowa untuk berkunjung ke Museum.

“Ini adalah salah satu upaya dari pemerintah untuk memberikan pengetahuan siswa siswa tentang sejarah meseum balla lompoa dan koleksi benda- benda pusaka yang ada di meseum balla lompoa serta fungsi dari museum itu sendiri,” ungkapnya.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Gowa, Sofyan Hamdi, serta para finalis Taurungka Na Taulolonna Gowa Tahun 2019. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Atasi Kemacetan Jembatan Barombong, Pemkot Makassar Siapkan Lahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pemerintah Kota Makassar, di bawah kepemimpinan Wali Kota Munafri Arifuddin gerak cepat dalam menangani persoalan kemacetan di kawasan Jembatan Barombong, Jalan Metro Tanjung Bunga. Selama bertahun-tahun, ruas jalan penghubung antara Kota Makassar dan Kabupaten Takalar ini menjadi momok bagi para pengendara, karena padat dan sempitnya akses jembatan yang hanya memiliki lebar sekitar […]

Read more
Gowa SULSEL

Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Gowa Amankan Pelaku Keributan di Somba Opu

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Tim 1 Patroli Perintis Presisi Samapta Polres Gowa yang dipimpin oleh Katim 1 Patroli AIPDA Andi Makulau bergerak cepat menanggapi laporan masyarakat terkait adanya keributan dan perkelahian yang diduga dipicu oleh pengaruh minuman beralkohol, Minggu (2/11/2025) malam. Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Mustafa Daeng Bunga, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa. Setibanya di […]

Read more
Gowa Olahraga SULSEL TNI / POLRI

Kegiatan Teritorial Perdana, Pangdam XIV/Hsn Tunjukkan Semangat Kebersamaan di Mayor’s Cup Golf Tournament

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti Mayor’s Cup Golf Tournament 2025 Walikota Makassar Cup yang digelar di Lapangan Golf Padivalley, Pattalassang, Kab. Gowa, Minggu (2/11/2025). Kegiatan ini menjadi agenda perdana Mayjen Bangun Nawoko di wilayah teritorialnya, setelah resmi menjabat Pangdam XIV/Hsn. Sekaligus menjadi momentum awal mempererat sinergi dan kebersamaan bersama Forkopimda, […]

Read more