17 Ribu Kacamata Dibagikan pada Hari Penglihatan Sedunia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka memperingati Hari Penglihatan Sedunia (World Sight Day), Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan menyelenggarakan kegiatan Mental Health Day, Breast Cancer Awareness dan Road to Diabetes Day pada Car Free Day (CFD) di Jenderal Sudirman, Makassar, Minggu (20/10).

Pada kesempatan ini, Lies F. Nurdin selaku Ketua Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Provinsi Sulawesi Selatan hadir bersama Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan ini diawali dengan senam bersama di kawasan CFD Sudirman.

“Jadi hari ini kita berkumpul untuk memperingati Hari Penglihatan Sedunia yang juga bertepatan dengan bulan kanker payudara pada Oktober ini. Kami secara simbolis memberikan 17 ribu kacamata untuk anak-anak yang ada di Sulsel pada hari ini, ” jelas Lies F. Nurdin yang juga merupakan Ketua TP PKK Prov. Sulsel.

Selain mengikuti senam bersama, Lies beserta rombongan juga membagikan sebanyak 17 ribu kacamata untuk anak-anak di seluruh kabupaten/kota yang ada di Sulawesi Selatan.

“Pada peringatan Hari Penglihatan Sedunia ini kami dari Dinas Kesehatan, bersama dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan Ibu Lies selaku Ketua YKI Sulsel, memberikan bantuan kacamata sebanyak 17 ribu untuk anak-anak yang ada di Sulawesi Selatan. Kami akan koordinasi dengan Dinas Kesehatan setempat dan juga Ketua TP PKK kabupaten/kota,” ungkap dr. Nurul selaku Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sulsel.

Nantinya, Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan juga akan berkoordinasi dengan dinas terkait yang ada di kabupaten/kota Sulsel untuk melakukan pemeriksaan (screening) kesehatan mata pada anak-anak yang ada di seluruh kabupaten/kota Sulsel agar tepat sasaran membagikan bantuan 17 ribu kacamata tersebut.(hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan TNI dalam menjaga stabilitas serta keamanan wilayah.  Hal ini disampaikan saat menghadiri tradisi lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Balai Prajurit M Jusuf, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (3 November 2025). Seremoni berlangsung khidmat, menandai pergantian […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Menerima Audiensi PT Pelindo Regional IV dan PT DLU Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional IV dan PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Makassar, membahas persiapan kegiatan “Sulsel Ekspor Day” yang akan mendorong peningkatan layanan ekspor langsung atau direct call di Makassar New Port (MNP).  Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Sekprov Sulsel, Kantor […]

Read more
Makassar SULSEL

Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar Kembali Unjuk Gigi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk menghadirkan layanan publik yang mudah, cepat, dan terintegrasi kembali mendapat panggung di tingkat nasional. Lewat inovasi unggulannya, Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar kembali unjuk gigi dengan mengikuti ajang Top Digital Awards 2025, salah satu inovasi di bidang transformasi digital pemerintahan. Wali Kota Makassar, Munafri […]

Read more