SD dan SMP Binaan Perpustakaan Makassar Ikut Workshop Akreditasi Perpustakaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebanyak 10 SD dan SMP di Kota Makassar binaan Dinas Perpustakaan Makassar diikutsertakan Workshop Akreditasi Perpustakaan bersama seluruh jenis Perpustakaan se-Sulawesi Selatan. Wokshop diselenggarakan oleh Perpustakaan Nasional RI bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan Provinsi Sulawesi Selatan di Hotel Aryaduta Makassar, Senin sampai Rabu (11-13/11).

Akreditasi Perpustakaan Sekolah merupakan bentuk pengakuan dari pemerintah bahwa perpustakaan yang diselenggarakan oleh semua jenis perpustakaan telah memenuhi Standar Nasional Perpustakaan Minimal. Khusus Perpustakaan Sekolah di Indonesia dari 121.181 unit Perpustakaan Sekolah, yang telah terakreditasi sebanyak 623 unit atau masih baru 0,51%. Sedangkan sekolah yang telah terdaftar dan memiliki Nomor Pokok Perpustakaan (NPP) sebanyak 88,331 unit atau sudah mencapai 72,89 %. (Sumber Pusat P3MB Perpusnas Juni 2019).

Dinas Perpustakaan Kota Makassar sejak tahun 2017 atau sejak terbentuknya kelembagaan Dinas Perpustakaan telah melakukan pembinaan kepada Perpustakaan Sekolah SD dan SMP di Kota Makassar dan mendorong sekolah yang dibina memiliki Nomor Pokok Perpustakaan (NPP). Dari data 826 sekolah SD dan SMP, yang baru dibina sebanyak 300 sekolah atau 100 sekolah setiap tahun. Kemudian mulai tahun 2018 program Sentuh Pustaka dijalankan dengan target 10 sekolah setiap tahun. Salah satu output dari program Sentuh Pustaka ini untuk mempersiapkan Perpustakaan Sekolah mengikuti akreditasi Perpustakaan Sekolah.

Kedepan Akreditasi Perpustakaan akan menjadi indikator penting, karena telah menjadi amanah dari UU No. 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan dan Peraturan Pemerintah No. 24 Tahun 2014 tentang Pelaksanaan UU No. 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan.

Menurut Supriyanto Pomad, Kabid Pengembangan Perpustakaan Sekolah dan Perguruan Tinggi, Kemenpan RB pun telah menyetujui usulan Perpustakaan Nasional RI bahwa untuk mengukur kinerja kepala daerah, salah satunya akan diukur dari jumlah perpustakaan yang telah dikembangkan/ diakreditasi.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Munafri-Aliyah Tegaskan Komitmen Penguatan UMKM sebagai Pilar Ekonomi Rakyat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pemerintah Kota Makassar terus mempertegas komitmennya dalam memperkuat sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai tulang punggung perekonomian daerah. Melalui kegiatan UMKM Fiesta yang digelar oleh Dinas Koperasi dan UKM Kota Makassar di Plaza Mall Ratu Indah, Rabu (5/11/2025), Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin menegaskan bahwa pemerintah hadir secara nyata untuk […]

Read more
Makassar SULSEL

Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan TNI dalam menjaga stabilitas serta keamanan wilayah.  Hal ini disampaikan saat menghadiri tradisi lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Balai Prajurit M Jusuf, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (3 November 2025). Seremoni berlangsung khidmat, menandai pergantian […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Menerima Audiensi PT Pelindo Regional IV dan PT DLU Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional IV dan PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Makassar, membahas persiapan kegiatan “Sulsel Ekspor Day” yang akan mendorong peningkatan layanan ekspor langsung atau direct call di Makassar New Port (MNP).  Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Sekprov Sulsel, Kantor […]

Read more