Perpusnas Apresiasi Rencana Pembangunan Gedung Fasilitas Layanan Perpus Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Bagian Perencanaan Perpustakaan Nasional RI, Dr. Adin Bondan Pasaribu bersama rombongan mengunjungi langsung lokasi rencana pembangunan gedung fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar, yang akan dibiayai dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Pemerintah Pusat tahun 2020, Kamis (21/11/2019).

Rencana lokasinya yakni bagian depan Ex-THR Jalan Kerung-kerung, Kelurahan Bara-Baraya, Kecamatan Makassar Kota Makassar.

“Perhatian Walikota Makassar sangat bagus dan serius menempatkan perpustakaan di tengah-tengah kota, dan lokasinya di depan jalan raya. Ini sebuah dukungan positif kepala daerah untuk meningkatkan peran perpustakaan mencerdaskan kehidupan masyarakatnya,” ungkap Kepala Bagian Perencanaan Adin Bondan kepada perwakilan Dinas Perpustakaan Kota Makassar, yang ikut mendampingi saat peninjauan langsung lokasi.

Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar berdasarkan desain dan revisi dari konsultan akan dibangun dengan tinggi 4 lantai. Lantai 1 area terbuka/ untuk parkir (konsep rumah adat Bugis-Makassar, Sao/Balla Mario), lantai 2 ruang baca anak, tempat bermain, area disabilitas, dll. Lantai 3 untuk ruang baca umum, fasilitas komputer dan e-book, area buku daerah/ Makassar Corner, kelas inklusi sosial, referensi, area shalat dll. Lantai 4 ruang auditorium serba guna untuk kegiatan perpustakaan dan masyarakat serta cafe/ kantin outdoor dengan pemandangan Kota Makassar.

Semoga proses pembangunan gedung fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar dapat berjalan lancar atas dukungan semua pihak. Hal ini demi menghadirkan sebuah impian memiliki perpustakaan modern yang menyenangkan, sebagai ruang belajar dan berbagi pengetahuan dan menjadi ikon baru/ landmark sebuah peradaban Kota Makassar sebagai Kota Dunia.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Olahraga SULSEL TNI / POLRI

Atlet Kodam XIV/Hsn Ukir Prestasi di Ajang Maros Marathon 2025

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Kodam XIV/Hasanuddin kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang Maros Marathon 2025 yang berlangsung di Lapangan Palantikang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu (6/7/2025). Kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai daerah dan komunitas lari nasional, dimana Kodam XIV/Hasanuddin mengirimkan personel terbaiknya yang tergabung dalam Atlet Triathlon Hasanuddin dengan Mayor Inf Syamsuddin […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Lantamal VI Dukung Mahasiswa KKN Kebangsaan XII Berlayar ke Pulau Kapoposang-Pangkep dengan KAL Suluh Pari II.6-60

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VI Makassar memberikan dukungan penuh terhadap keberangkatan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan XII tahun 2025, dengan mengerahkan Kapal Angkatan Laut (KAL) Suluh Pari II.6-60 untuk mengantar peserta menuju lokasi KKN di Pulau Kapoposang, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Minggu (6/7/2025). Pelepasan mahasiswa KKN […]

Read more
Gowa SULSEL

Polres Gowa Gelar Patroli Gabungan Dalam Rangka Cipta Kondisi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Gowa melaksanakan kegiatan Cipta Kondisi (Cipkon) di wilayah hukumnya pada Sabtu malam (5/7/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Ps. Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Gowa, AIPTU Murtala Kadir, dengan melibatkan personel gabungan dari Kodim 1409/Gowa dan Dinas Perhubungan Kabupaten Gowa. Kegiatan Cipkon ini […]

Read more