Katopdam Hasanuddin Hadiri Seminar Pemetaan Foto Udara yang Digelar DTRB Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Topografi Kodam XIV/Hasanuddin Kolonel Ctp Supriyadi menghadiri Seminar Pemetaan Foto Udara Sistem SUAS pada Perencanaan Pembangunan dan Tata Ruang, bertempat Hotel Swiss-Bellin di Jalan Boulevard, Panakukang, Makassar, Selasa, (3/12).

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Penataan Ruang Kota Makassar tersebut dibuka secara langsung oleh Kepala DTRB Makassar, Ir. H. Ahmad Kafrawi, M.M.

Seminar pemetaan foto udara sistem SUAS ini membahas perencanaan pembangunan dan tata ruang Kota Makassar dipandu oleh Kabid Tata Ruang Ir. Azbar Mallawi sebagai moderator dan Hendra Sumarja sebagai narasumber.

Beberapa uraian materi narasumber menjelaskan bahwa, pemetaan udara sistem SUAS dengan Orthophoto Mozaik (pengolahan hasil pemotretan udara menjadi peta foto).

Selain itu, juga diuraikan tentang Digital Surface Model atau pembuatan model permukaan bumi dan contour 1 m, yakni pembuatan garis contour interval 1 meter juga oleh narasumber yang kesehariannya sebagai konsultan dari PT. Siduppa Group

Selain Katopdam yang mewakili Pangdam, seminar tersebut juga dihadiri Wakapendam Letkol Inf Emir Zulkarnain

“Seminar ini sangat bagus apalagi Makassar merupakan salah satu kota besar dengan pembangunan infrastruktur yang sangat pesat dan ingin mendapat predikat sebagai kota dunia, maka membutuhkan tata ruang dan perencanaan yang baik,” ujar Letkol Emir.

Turut hadir pejabat dari Koopsau II Kolonel Yakobus dan unsur perangkat dari Dinas Pemerintahan (OPD) Kota Makassar serta perwakilan dari PT. Angkasa Pura dan PT. Pelindo.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Palopo SULSEL

Tunjukkan Komitmen, Pemprov Sulsel Gelontorkan Dana Rp 3,5 M untuk Pembangunan Lapangan Gaspa dan Dukungan UMKM

PALOPO, EDELWEISNEWS.COM. – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) menunjukkan komitmen kuatnya dalam mendukung pembangunan infrastruktur dan pengembangan ekonomi kerakyatan di daerah. Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, secara resmi menyerahkan dana sebesar Rp 3,5 miliar kepada Pemerintah Kota Palopo. Dana ini dialokasikan untuk dua prioritas utama yakni, pembangunan dan revitalisasi Lapangan Gaspa serta dukungan terhadap […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Dukung Gerakan Tertib Bahasa di Makassar, Tim Pengawasan Dibentuk

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan komitmennya dalam menjaga marwah bahasa Indonesia di ruang publik. Dukungan penuh diberikan terhadap pembentukan Tim Pengawasan Penggunaan Bahasa Indonesia yang digagas Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Sulawesi Selatan. Hal itu, ia sampaikan saat menerima audiensi dari Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Sulsel, Toha Machsum di […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Gubernur Sulsel Berkunjung ke RSUD Labuang Baji, Tekankan Peningkatan Akses dan Pelayanan Kesehatan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM  – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, bersama tim ahli bidang kesehatan melakukan kunjungan ke RSUD Labuang Baji pada Minggu pagi (6/7/2025). Kunjungan tersebut guna meninjau langsung kondisi terkini serta rencana pengembangan layanan dan infrastruktur rumah sakit.  Dalam kunjungan ini, Gubernur turut didampingi oleh Direktur UPT RSUD Labuang Baji, dr. Rachmawati Syahrir, Sp.KK., […]

Read more