Gubernur Sulsel, Pangdam dan Bupati Lutra Dihadang Longsor

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam perjalanan dari Masamba ke Seko, Gubernur Sulsel Prof HM Nurdin Abdullah, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi, dan Bupati Indah Putri Indriani, dihadang longsor, Selasa (31/12/2019). Akhirnya, mereka turun dari kendaraan, dan berjalan sekira 200 meter.

Setelah berbincang terkait upaya yang dilakukan, akhirnya Indah bergerak cepat meminta agar petugas alat berat terdekat bisa dihubungi untuk memindahkan tanah yang menutup jalan.

Sembari menunggu alat berat eskavator datang, Pangdam XIV meminta seluruh pihak bekerja sama bergotong royong memindahkan tanah dan batang pohon yang menutupi jalan.

“Ayo kita gotong royong mengerjakan secara bersama-sama, sambil tunggu alatnya datang,” ajak Pangdam.

Dengan menggunakan alat seadanya, jalur sudah dapat dilalui oleh motor trail. Namun, belum untuk jenis kendaraan roda empat.

Sekira 25 menit kemudian, alat berat telah tiba. “Untung alatnya datang dan kita sudah berusaha,” sebutnya.

Gubernur Nurdin Abdullah sangat bahagia melihat semua pihak terjun langsung. “Panglima bahkan terjun langsung mengerjakan,” ucapnya.

Selama perjalanan ke Seko, tidak ada hambatan lain yang ditemui oleh rombongan. Jalan yang dilalui sebagian telah diaspal dan sebagai dalam tahap pengerasan.

Nurdin Abdullah juga singgah di beberapa titik, melihat jalan yang sedang dikerjakan, menyapa warga dan juga menikmati pemandangan alam.

Menuju ke Seko dari Tugu Durian, Masamba, hanya dibutuhkan beberapa jam saat ini. Dulu dibutuhkan waktu berhari-hari. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pjs Wali Kota Makassar Pimpin Rakor Fasilitasi dan Distribusi Logistik Pilkada 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi dan Pengamanan Distribusi Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Makassar, Ketua Bawaslu Kota Makassar, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, serta pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar dzikir dan doa bersama untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif. Kegiatan berlangsung pada Jumat (22 November 2024), di Masjid Syuhada 45 Polda Sulsel, dengan dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more