
MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Perpustakaan Makassar mulai tahun ini akan menerbitkan media informasi seputar dunia kepustakawanan di Kota Makassar. Nama buletin adalah Pustaka Makassar. Nama tersebut disepakati bersama dalam rapat koordinasi yang dipimpin oleh Kepala Dinas Perpustakaan, Sekretaris Dinas, Seluruh Kepala Bidang, Kepala Seksi, pustakawan dan staf yang terlibat di ruang rapat Dinas Perpustakaan, Senin (13/01).
Buletin Pustaka Makassar tahun ini akan terbit 2 kali atau 2 edisisebagai uji coba. Buletin ini nantinya akan dinikmati dalam 2 versi yakni cetak dan online.
Pimpinan Redaksi sekaligus Kepala Bidang Pengembangan Koleksi dan Perawatan Bahan Perpustakaan, Indra Artati mengatakan, buletin ini akan dibuat semenarik mungkin dan berkonsep interaktif.
“Bukan hanya berita saja tetapi ada sarana hiburan seperti karikatur, humor, cerpen hingga kuis berhadiah. Selain itu ada rubrik info buku, wirausaha dari sumber buku sebagai bagian kegiatan inklusi sosial,” ungkapnya.
Masyarakat pun dapat memberikan kontribusi melalui beragam tulisan di buletin tersebut.
Sementara Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Siswanta A. Attas berharap kehadiran buletin Pustaka Makassar dapat meningkatkan kegemaran membaca, khususnya masyarakat dapat mengetahui informasi tentang perpustakaan dan aktivitas program dan kegiatan Dinas Perpustakaan Kota Makassar.
“Agar buletin ini berkualitas, maka susunan redaksi khususnya layout dan editor akan dikerjakan oleh orang-orang yang berpengalaman dalam bidangnya,” pungkas Andi Siswanta Attas