Atasi Jukir Liar, PD Parkir dan Satpol PP Sepakat Bentuk Tim Terpadu

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pendapatan menjadi juru parkir (Jukir) liar di Makassar sangat menjanjikan. Hal tersebut yang membuat Jukir di Makassar makin menjamur, dan aktivitas mereka mulai meresahkan pengendara yang parkir. Pasalnya, tarif parkir yang mereka pungut tidak sesuai retribusi yang dikeluarkan PD Parkir.

Melihat kondisi tersebut, Dirut PD Parkir Kota Makassar H. Irhamsyah Gaffar langsung bergerak cepat. Bersama dengan Kasatpol PP Kota Makassar Imam Hud menggelar rapat koordinasi membahas hal itu di ruang rapat Kantor PD Parkir Kota Makassar, Jalan Hati Mulia, Kamis (20/2/2020).

Foto : Humas PD Parkir Makassar

Menurut Dirut Irhamsyah, rapat koordinasi yang dilakukan sebagai tahapan awal dalam menjawab segala keresahan warga Makassar. Dalam rapat tersebut PD Parkir bersama Satpol PP Kota Makassar sepakat untuk membentuk tim terpadu dalam penanganan juru parkir liar dan juga sosialisasi penerapan sistem parkir online.

Lanjut Irhamsyah Gaffar, hal tersebut dilakukan untuk mematangkan program kerja direksi dan juga untuk memaksimalkan potensi pendapatan PD Parkir Makassar dalam menunjang PAD Kota Makassar.

“Penanganan jukir liar adalah program kerja kami. Kami akan berupaya untuk menekan keberadaan mereka, agar pendapatan PD Parkir Kota Makassar bisa lebih maksimal. Dengan begitu tentu akan membantu tercapainya PAD Makassar sesuai target,” terang Ilham.

Pembentukan tim terpadu ini selain melibatkan Satpol PP Kota Makassar, juga akan menggandeng pihak TNI/POLRI dan juga Dinas Perhubungan Kota Makassar agar dalam pelaksanaannya nanti dapat lebih efektif.

Kasatpol PP Kota Makassar Imam Hud yang hadir dalam rapat memaparkan, pihaknya siap membantu PD Parkir demi menciptakan kondisi kondusif di Kota Makassar.

“Saya pribadi tentu sangat mendukung program ini,.dan Satpol PP Kota Makassar memang memiliki tugas untuk mengawal kerja-kerja pemerintahan. Olehnya itu kapan pun personil dibutuhkan akan disiapkan,” ujar Imam Hud.

Sistem yang akan dijalankan oleh Tim Terpadu ini, diharapkan dapat meminimalisir kebocoran dan menekan menjamurnya juru parkir liar di Makassar. Peran serta masyarakat juga dibutuhkan dalam melancarkan program Tim Terpadu, caranya dengan aktif memberikan laporaa jika menemukan jukir liar di Makassar.

Dari pantauan Edelweisnews.com, di sejumlah titik di Makassar masih ada jukir liar yang beraktivitas. Jukir liar tersebut tidak menggunakan atribut maupun kemeja yang bertuliskan Juru Parkir atau Daeng Parkir yang pernah dilaunching masa kepemimpinan Dirut lama.

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp935 Miliar untuk Pembangunan Luwu Raya di APBD 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya dalam memperkuat kawasan Luwu Raya sebagai salah satu wilayah strategis pertumbuhan di Sulsel. Jubir Andalan Hati pada Pilgub Sulsel 2024, Irwan ST, mengungkapkan alokasi pembangunan untuk Luwu Raya tidak hanya bersumber dari APBD Provinsi murni, tetapi […]

Read more
Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Dukungan terhadap Percepatan Pembangunan KDKMP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti rapat lanjutan evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dipimpin oleh Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos, melalui Video Conference (Vicon), bertempat di Ruang Vicon Puskodalops, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa (27/1/2026). Rapat ini membahas langkah strategis dan […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Perkuat Kolaborasi, Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Disperkimtan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menerima audiensi dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan), yang dipimpin oleh Plt. Kepala Disperkimtan Ir. Nining Wahyuni, S.T., M.T bersama rombongan, bertempat di Ruang Tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa, (27/1/2026). Audiensi ini membahas sinergi dan koordinasi antara Kodam XIV/Hasanuddin dengan […]

Read more