Account Manager Telkomsel Serahkan 30 Exemplar Buku Pertamanya ke Dinas Perpustakaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Account Manager Small Medium Enterprise Regional Sulawesi PT Telkomsel, Maylia Usmani menyerahkan buku karya pertamanya yang berjudul Cool Growth sebanyak 30 exemplar ke Dinas Perpustakaan Makassar. Buku diterima langsung oleh Kepala Bidang Pengembangan Koleksi dan Pelestarian Bahan Perpustakaan, Irnayanti Akmal dan Kepala Bidang Layanan, Alih Media dan Teknologi Informasi Perpustakaan Bau Ismail Datu Sawa serta didampingi Pustakawan Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Tulus Wulan Juni, Uly Muliawati dan staf di ruang baca Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar, Kamis (19/10/2023).

Buku yang diserahkan Maylia dengan judul Cool Growth yang mengajak pembaca untuk berpikir adaptif, kolaboratif dan melakukan perubahan.

“Buku ini saya tulis saat pandemi dan saya saat itu melihat situasi dan berpikir ingin berbagi bagaimana menciptakan peluang-peluang. Semoga buku ini bisa menjadi motivasi untuk semua kalangan termasuk para profesional, entrepreneur, UMKM, aparatur negara dan siapapun yang ingin tumbuh dan berkembang,” ungkap Melly, panggilan akrabnya.

Saat berada di Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar, Melly juga tertarik melihat 3 unit Mobil Layanan Perpustakaan Keliling yang terparkir usai melaksanakan kegiatan layanan.

Kepala Bidang Layanan, Alih Media dan Teknologi Informasi Perpustakaan, Bau Ismail Datu Sawa bersama Melly terlihat berdiskusi terkait keinginannya akan menghadirkan Fasilitas WiFi di Mobil Perpustakaan Keliling, agar nantinya pembaca dapat menikmati layanan Internet selain membaca buku dan mendengarkan dongeng. Semoga rencana tersebut dapat terealisasi. (TWJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more