Akun Twitter Partai Gerindra Respon Denny Siregar Dari Gerah Hingga Sayang

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Admin akun media sosial twitter milik Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) merespon postingan pegiat media sosial yang juga pendukung Ganjar Pranowo yang menyindir Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Prabowo Subianto.

Sindiran Denny ini, lantaran sebuah baliho yang dimuat di media nasional yang menampakkan kemesraan dan kebersamaan antara Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto.

“Kalo gak jualan Gibran, jualan Jokowi, trus nanti jualan Kaesang, baru jualan Jan Ethes.. @Gerindra apa gak bisa jualan lain selain keluarga pak Jokowi ? Misalnya jualan keluarga Cendana gitu ?,” tulis Denny Siregar pada unggahan twitternya.

Merespon hal tersebut admin twitter Partai Gerindra membalas dengan sebuah foto perempuan cantik yang disertai tulisan,”kenapa?gerah yah?.

Kemudian pada unggahan berikutnya, akun twitter Partai Gerindra mengucapkan terima kasih kepada Denny Siregar yang punya kepedulian yang besar terhadap Partai besutan Prabowo Subianto itu.

“Terima kasih hari ini kamu sudah sangat peduli dengan Gerindra, tapi sayang…,” kutip akun twitter Gerindra.

Dari cara komunikasi twitter Partai Gerindra ini mendapat perhatian dari pengguna twitter lainnya, mulai dari yang unik, lucu mengundang tawa, pro dan kontra.

Berikut Respon Pengguna Twitter :
“Mindra nih diliat-liat cewek cowok diambil semua,” @ngepresdulu
“Lu berharap gua nanya, “apa sayang?” kan Min?,”@rakilagi
“Aku tetep bersama gerindra apapun yang terjadi. Malahan aku lagi cari informasi gimana bisa jadi kader gerindra di jogja biar waktu luangku selain kerja, jadi pebisnis juga bisa ikut turun buat partai ahay,”@gypsophilap_

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more
Jakarta

Kadisdik Makassar Bahas Pendidikan Inklusif di Rakor Evaluasi Kebijakan Nasional

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhyiddin, menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah di Hotel Sheraton Grand Jakarta, Senin (11/11/2024). Muhyiddin menjadi salah satu dari empat Kepala Dinas Pendidikan yang diundang sebagai narasumber, bersama dengan Kadis Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Provinsi […]

Read more
Jakarta Nasional

Warga Negara China Pengendali Judol Jaringan Internasional Berhasil Diungkap Polri

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Penyidik Siber Bareskrim Polri kembali mencatatkan keberhasilan dalam upaya pemberantasan judi online (Judol) dengan menyita aset senilai 13,8 miliar rupiah yang terkait dengan situs perjudian slot8278. Menindaklanjuti proses perjudian online dengan website slot yang telah dilakukan pengungkapan beberapa waktu lalu dengan tersangka R.A., A.F., R.H., R.A.P., H.J., F.H., F.Q. (WNA), H.A.J., C.A.S., […]

Read more