Anak Rentan Dijadikan Kurir Narkoba

JAKARTA,EDELWEISNEWS.COM — Wakil Ketua Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) Rita Pranawati mengatakan, anak rentan disalahgunakan sebagai kurir narkoba. Ia mengatakan orang tua perlu mengantisipasi dengan mengajarkan tidak ada sesuatu yang bisa didapat sekejap.

“Saya pernah mewawancarai beberapa anak yang disalahgunakan sebagai kurir narkoba. Dalam sehari, dia bisa mendapatkan sampai Rp 3 juta,” kata Rita saat dihubungi di Jakarta, Jumat (28/6).

Rita mengatakan, salah satu permasalahan mengapa anak mau menjadi kurir narkoba adalah karena ingin mendapatkan uang banyak dengan cara mudah dan waktu yang singkat. Anak yang menjadi kurir narkoba, bisa mendapatkan Rp10 juta jika mau membawa lima kilogram sampai tujuh kilogram narkoba. Sedangkan jika membawa 10 kilogram, dia bisa mendapatkan Rp 20 juta.

“Yang mengerikan, saya pernah mendapati anak yang disalahgunakan sebagai kurir narkoba di Lembaga Perlindungan Khusus Anak Tangerang. Ketika ditanya apakah masih mau hidup secara baik, ternyata dia masih ingin menjadi kurir narkoba setelah keluar nanti,” ujarnya.

Karena itu, pendidikan dari orang dewasa, khususnya orang tua, agar anak tidak berpikir mencari uang dengan cara yang mudah menjadi hal yang penting.

“Apalagi, narkoba tidak hanya bisa merusak diri sendiri, tetapi juga teman sebaya, lingkungan, hingga bangsa dan negara,” katanya.

Terkait anak-anak yang menjadi kurir narkoba, Rita mengatakan tetap harus dipenuhi hak-haknya dengan menggunakan sistem peradilan pidana anak. (int)

Editor : Anisah S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan

Tingkatkan Gizi Prajurit, Diskes Lantamal VI Gelar Ceramah Kesehatan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Meningkatkan gizi prajurit Dinas Kesehatan (Diskes) Lantamal VI gelar ceramah kesehatan bertempat di Gedung Sultan Hasanuddin Mako Lantamal VI Makassar, Selasa (15/4/2025). Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Dr.Wahyudi, S.E, M.Tr.Hanla, MM, M. Han secara langsung hadir dalam kegiatan ini. Adapun narasumber Prof. Dr. Veni Hadju, M.Sc., PhD,.Guru […]

Read more
Jakarta Nasional News

Wakil Ketua Komisi III DPR Apresiasi Pengungkapan Penyelundupan Sabu Jaringan Internasional oleh Polri

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Ketua Komisi III DPR RI Rano Alfath mengapresiasi Bareskrim Polri yang membongkar kasus penyelundupan ratusan kilogram sabu dari jaringan internasional Malaysia-Indonesia di Aceh. Ia menilai Polri konsisten dan serius dalam menegakkan hukum. “Tentu kita sangat apresiasi langkah cepat dan terukur yang dilakukan Dittipidnarkoba Bareskrim Polri dalam menggagalkan penyelundupan 192 kilogram sabu […]

Read more
Kesehatan Makassar

Pemkot Makassar Perkuat Sinergi Lintas Sektor, Hadiri Rakor Stunting Bersama Wagub Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menghadiri Rapat Koordinasi Percepatan Penurunan Stunting Provinsi Sulawesi Selatan secara virtual, yang dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Sulsel, Fatmawati Rusdi, Rabu (9/4/2025). Mewakili Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, Aliyah Mustika Ilham mengikuti Rakor dari Ruang Rapat Wakil Wali Kota di Lantai 2 Balai Kota Makassar. […]

Read more