Anggota Komisi III DPR RI: Tewasnya 6 Laskar FPI Berkaitan Erat dengan HAM

MATARAM, EDELWEISNEWS.COM – Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Habib Aboe Bakar Al-Habsy meminta Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) untuk lebih proaktif mengawal kasus tewasnya enam laskar Front Pembela Islam (FPI) di Tol Jakarta-Cikampek Kilometer 50.

“Saya berharap mitra-mitra kami lebih proaktif, khususnya Komnas HAM,” kata Aboe yang ditemui usai mengikuti rapat kunjungan kerja reses, di Kejati NTB, Mataram, Senin (14/12/2020).

Aboe menyampaikan hal tersebut, karena melihat kasus yang terjadi pada Senin (7/12/2020) dini hari itu sangat berkaitan erat dengan perlindungan hak asasi manusia (HAM).

“Ini bukan masalah ringan, tapi ini masalah serius yang menyangkut hak asasi manusia dan juga menyangkut kepercayaan seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya.

Menurut keterangan polisi, peristiwa yang berujung tewasnya enam orang laskar FPI itu terjadi saat petugas sedang mengecek informasi pengerahan massa terkait dengan pemanggilan Rizieq Shihab di Polda Metro Jaya, Senin (7/12/2020).

Ketika kendaraan anggota Polda Metro Jaya tengah mengikuti kendaraan pengikut Rizieq, tiba-tiba datang menghampiri dua kendaraan pendukung Rizieq. Kendaraan petugas dipepet dan dihentikan.

Dalam kejadian itu, pihak yang diduga pendukung Rizieq menodongkan senjata api dan senjata tajam berupa samurai dan celurit ke arah aparat kepolisian.

Petugas yang merasa keselamatan jiwanya terancam, langsung mengambil tindakan tegas terukur, sehingga menyebabkan enam orang pendukung Rizieq meninggal dunia, sementara empat orang lainnya melarikan diri. (Ant)

Editor: Jesi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional

Presiden Prabowo Pimpin Ratas Percepatan Hilirisasi : Fokus Ciptakan Lapangan Kerja dan Pemerataan Ekonomi

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Prabowo Subianto memimpin rapat terbatas (ratas) bersama sejumlah menteri Kabinet Merah Putih di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (16/3/2025). Ratas tersebut membahas percepatan hilirisasi nasional di berbagai sektor strategis. Fokus utama rapat adalah memastikan proyek-proyek hilirisasi memberikan dampak nyata bagi penciptaan lapangan kerja serta pemerataan pertumbuhan ekonomi di seluruh wilayah […]

Read more
Jakarta Nasional TNI / POLRI

Revisi UU TNI untuk Perkuat Pertahanan Negara dan Profesionalisme Prajurit

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Revisi Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004 tentang TNI merupakan langkah strategis untuk memperkuat pertahanan negara, meningkatkan profesionalisme prajurit, serta memastikan supremasi sipil dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Hal tersebut disampaikan Kapuspen TNI dalam Keterangan tertulisnya, Sabtu (16/3/2025). Kapuspen TNI menegaskan, bahwa revisi UU TNI ini bertujuan menyempurnakan tugas pokok TNI agar lebih […]

Read more
Jakarta Nasional News

Garuda Asta Cita Nusantara Giat Aksi Peduli Banjir Bekasi

BEKASI, EDELWEISNEWS.COM – Komunitas Garuda Asta Cita Nusantara (GAN) melakukan aksi peduli banjir Bekasi, pada Jumat (14 Maret 2025). Aksi yang menunjukkan kepedulian ini diadakan di Perumahan Pondok Gede Permai Jl Nusa Indah Raya Blok C 1/26, RT 06/08 Jatirasa, Jatiasih Bekasi 17424. Rombongan GAN dipimpin Ketua Umum Muhammad Burhanuddin, Wakil Ketua H. Supratman, Wakil […]

Read more