Asyik Freestyle, 4 Remaja Digelandang ke Polres Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Setelah beberapa kali video amatir aksi frestyle dan balapan liar viral di media sosial, aparat Kepolisian Resort Gowa tak tinggal diam.

Aksi frstyle yang dilakukan para remaja itu langsung direspon cepat oleh UPRC Tubarania Satuan Sabhara Polres Gowa pada Jumat (11/12/2020) sekitar Pukul 23.30 Wita.

Tidak hanya viral, namun informasi dari masyarakat bahwa aksi frestyle dan balapan liar yang dilakukan para remaja tersebut cukup meresahkan warga yang melintas di Jalan Tumanurung dan Masjid Raya Syech Yusuf Kabupaten Gowa.

“Pada malam tadi ada 4 remaja kami amankan, setelah kita periksa, ada juga ditemukan 1 buah parang (golok). Atensi dan perintah untuk menindak para pelaku aksi freestyle dan balapan liar ini langsung dari Bapak Kapolres Gowa,” ujar Danru II Tubarania Sat Sabhara Polres Gowa Aiptu Murtala Kadir.

Ditempat terpisah, Kapolres Gowa Akbp Budi Susanto, S.I.K menegaskan, bahwa tidak ada toleransi bagi para pelaku pengganggu Kamtibmas, dan akan tindak tegas sesua prosedur yang berlaku.

“Hingga kini, para pelaku aksi freestyle dan balapan liar tersebut telah dibawa ke Mapolres Gowa guna pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut. Pelaku bersama barang bukti 4 buah sepeda motor, 1 buah benda tajam jenis parang (Golok),” tutupnya.

Rilis : Humas Polres Gowa

Editor : Yulia

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Organisasi Media Sulsel Gelar Dialog Dampak Efiensi Anggaran, Anggota Komisi I Siap Perjuangkan ke Pusat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Diskusi serial bertajuk “Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Media” yang digelar di acara Ramadan Project Fest, Makassar by hn.event, menghadirkan berbagai pandangan dari tokoh media dan pejabat mengenai kebijakan efisiensi anggaran dan dampaknya terhadap industri pers. Serial diskusi digelar, Jumat (14/3/2025) sore ini di Jalan Toddopuli Raya Timur dengan moderator Tenri Burhan. Salah […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Makassar Menggelar Musrembang RKPD Kota Makassar tahun 2026

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bappeda Kota Makassar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RKPD Kota Makassar tahun 2026 di Hotel Claro Makassar, Kamis (13 Maret 2025). Forum ini dibuka oleh Walikota Makassar Munafri Arifuddin, yang juga dihadiri Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika, Pj Sekretaris Daerah Irwan Adnan, Staf Ahli Walikota, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah A. Zulkifly, […]

Read more
Jakarta SULSEL

Kapolri Lantik Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Sulsel, Gantikan Irjen Pol Yudhiawan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan menggantikan Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Rupatama Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14 Maret 2025). Pelantikan ini merupakan bagian dari upacara serah terima jabatan […]

Read more