Atlet Karate Kodam XIV/Hsn Kembali Meraih Prestasi pada Ajang Kejuaraan Karate PEWARTA CUP 2024

JENEPONTO, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Karate Kodam XIV/Hasanuddin kembali menorehkan prestasi di ajang pekan olahraga Kejuaraan Karate PEWARTA (Persatuan Wartawan Turatea) Cup 2024, yang berkolaborasi dengan Federasi Olahraga Raga Karate-Do Indonesia (FORKI) Jeneponto, yang dilaksanakan pada tanggal 23 hingga 25 Februari 2024, di Gedung Olah Raga (GOR) Pemuda, Jalan Pahlawan, Kota Jeneponto, Minggu (25/2/2024).

Pada ajang Kejuaraan Karate kali ini, Atlet Kodam XIV/Hasanuddin berhasil meraih 11 medali emas pada kategori TNI-Polri/kategori umum, yakni Serda Dominikus Bria, Pratu Hamdir, Prada Zulkifli, Prada Indra Palallung masing-masing dari Yonif 726/TML, Serda Febri Gatot Prajito dan Pratu Andi Muh. Angga dari Yon Zipur 8/SMG, Pratu Muh Nur Fitrani dari Yon Arhanud 4/AAY, Pratu Alfa Widyarto Prong dari Yonif 725/WRG, Serda Fahmi Kasim dari Kesdam XIV/Hasanuddin serta Ananta Prasetya Karompot dan M. Abid aqil Habibi Malik masing-masing Atlet binaan Kodam XIV/Hasanuddin.

Tak hanya itu, Atlet Kodam XIV/Hasanuddin lainnya juga berhasil meraih 4 medali perak pada kategori umum yakni, Pratu Muh. Dilan Oktaviani dari Brigif 11/BS, L. M. Fadel Ania, Muhammad Khalid Al Walid dan Hafizah Khaira Ilyas masing-masing Atlet binaan Kodam XIV/Hasanuddin.

Selanjutnya meraih 6 medali Perunggu pada kategori TNI-Polri/kategori umum, yakni Prada Wiranto dari Yonif 700/WYC, Prada Rikcy Hartono dari Yonif 725/WRG, Pratu Ashar dari Yon Arhanud 4/AAY, Aldyansyah Triputra Karompot, Muh. Yusuf Alfarezal dan Aldiansyah Triputra Karompot masing-masing Atlet binaan Kodam XIV/Hasanuddin.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Kasdam XIV/Hasanuddin Pastikan Kesiapan Latihan Korem 143/Haluoleo

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M menerima paparan Rencana Garis Besar (RGB) Latihan Posko I dan Latihan Lapangan Korem 143/Haluoleo TA.2025, bertempat di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (14/11/2025). Paparan disampaikan langsung oleh Danrindam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budiawan Basuki, yang menguraikan tujuan latihan, skenario, […]

Read more
Makassar SULSEL

Camat Mamajang Hadiri Pelantikan Ketua Bunda PAUD Kelurahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP. PKK Kecamatan Mamajang Andi Syarti secara resmi melantik Ketua TP. PKK, Ketua Posyandu dan Bunda PAUD kelurahan se – Kecamatan Mamajang di Aula Kantor Camat Mamajang, Kamis (13/11/2025). Pelantikan dihadiri pembina TP. PKK Kecamatan Mamajang, yakni Camat Mamajang Andi Irdan Pandita. Pengukuhan berlangsung khidmat dan dihadiri Ketua PKK, Bunda PAUD […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Dankodaeral VI Secara Resmi Membuka Babak Kualifikasi Porprov Cabang Olahraga Dayung

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VI Laksamana Muda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.M secara resmi membuka babak kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Cabang Dayung Tahun 2025 di Dermaga Layang Mako Kodaeral VI, Jum’at (14/11/2025). Ratusan atlit muda cabang olahraga dayung dari berbagai daerah di Sulawesi selatan mengikuti lomba dayung Pra […]

Read more