GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kasubbid Provos Bidpropam Polda Sulsel, AKBP Woro Susilo, didampingi Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak, S.I.K, S.H, M.M, M.I.K bersama dengan lima anggotanya, telah menggelar pemeriksaan ketat terhadap kelengkapan dan sikap tampang personel Polres Gowa.
Kegiatan pemeriksaan ini merupakan bagian dari upaya Polda Sulsel untuk memastikan bahwa semua anggota kepolisian tetap mematuhi standar tampilan yang ditetapkan serta memiliki kelengkapan yang diperlukan dalam menjalankan tugasnya.
Dalam pemeriksaan ini, digelar di lapangan Apel Briptu Azhabur Rifky.Polres Gowa, Jum’at (29/9/2023), Kasubbid Provos Bidpropam Polda SulselAKBP Woro Susilo dan timnya memastikan bahwa seragam, perlengkapan, serta penampilan fisik personel sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Tampak AKBP Woro Susilo, melakukan pemeriksaan setiap anggota meliputi sikap tampang, pemakaian seragam dinas, kelengkapan identitas diri anggota mulai dari KTP, KTA, SIM serta kebersihan senjata api dinas dan pemeriksaan Kartu Senpi dan surat-surat kendaraan/STNK, dan identitas resmi lainnya.
Kapolres Gowa AKBP Reonald TS Simanjuntak berharap dengan adanya kegiatan ini, setiap perilaku anggota terkontrol, sehingga pelanggaran ataupun penyimpangan dilakukan oleh personel yang dampaknya pada institusi dapat diminimalisir.
“Dengan adanya kegiatan operasi Gaktibplin seperti ini, diharapkan dapat meminimalisir pelanggaran yang terjadi pada anggota,” kata Kapolres.
Sumber : Humas Polres Gowa