Bincang Online Bersama FLP Sulsel Bahas Literasi Anak

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Forum Lingkar Pena (FLP) Wilayah Sulawesi Selatan akan menyelenggarakan bincang online Live Instagram FLP Sulsel dengan tema Peran Keluarga dalam Kegiatan Literasi Anak #Dirumahaja.

Kegiatan yang akan dilaksanakan pada hari Minggu, (10/5/2020) ini ternyata bertepatan dengan 17 Ramadhan, yang dikenal sebagai Nuzulul Qur’an atau turunnya Al-Qur’an. Kemuliaan perintah membaca “Iqra'” dan menulis “Al-qalam” menjadikan manusia berbeda dengan makhluk Allah lainnya.

Aktivitas membaca adalah pintu masuk berliterasi. Menumbuhkan kegemaran membaca tidaklah mudah, karena membaca menyangkut budaya. Untuk menjadikan membaca sebagai budaya, menurut pakar pendidikan butuh waktu 15-25 tahun. Ada 3 jalur untuk menumbuhkan kegemaran membaca yakni di lingkungan keluarga, lingkungan pendidikan dan di lingkungan masyarakat.

Nah, jika sebelumnya lebih 1/3 waktu anak-anak dihabiskan dilingkungan pendidikan, saat pandemi Covid -19 ini otomatis waktu 24 jam mereka berada di rumah. Siapkah lingkungan keluarga menjadi tempat menumbuhkan kegemaran membaca bagi anak-anak. Siapkah peran orang tua, khususnya ibu sebagai Perpustakaan Pertama bagi anak-anak. Yuk, simak sekaligus sharing masalah literasi keluarga dibincang online Live via Instagram FLP Sulsel, Minggu (10/5/2020) mulai pukul 11.00 Wita hingga selesai.

Bincang online kali ini akan menghadirkan narasumber Tulus Wulan Juni, ia adalah Pustakawan Dinas Perpustakaan Makassar. Beberapa aktivitasnya konsen dan memantik untuk pengembangan perpustakaan dan pembudayaan kegemaran membaca. Dari ide sederhananya telah melahirkan beberapa inovasi untuk perpustakaan.

Acara ini akan dipandu oleh Yusmira Yunus, seorang ibu sekaligus guru disalah satu sekolah di Kota Makassar dan Pengurus Rumah Cahaya FLP Sulsel.

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more