Danny Pomanto Resmikan Renovasi Pembangunan Masjid Ma’ul Hayat PDAM Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto meresmikan renovasi pembangunan Masjid Ma’ul Hayat PDAM, Jumat (22 Desember 2023). Peresmian ditandai dengan peletakan batu pertama usai Salat Jumat.

Danny Pomanto, sapaan akrab Ramdhan Pomanto mengatakan, ini merupakan maksud baik dan sudah seharusnya peran PDAM seperti itu. Paling tidak memperbaiki infrastruktur kerohanian disini. Apalagi memiliki jumlah pegawai cukup besar.

Sejauh ini, lanjut dia, tantangan PDAM cukup lengkap ditambah lagi tahun ini Makassar mengalami kekeringan panjang sehingga sumber air lumpuh. Maka sebagai bentuk kekompakan, kesyukuran, konsolidasi dan keimanan bersama, hadirnya masjid dengan desain baru diharapkan bukan sekadar tempat beribadah.

Dia katakan, bisa menjadi tempat healing, diskusi, mendalami Al-Quran ini bukan hanya persoalan air minum saja. Tetapi soal kehidupan. Olehnya, sebut dia, dapat dibayangkan jika air dikelola oleh orang beriman maka memberikan dampak positif.

Hal itu telah dibuktikan dengan percobaan ilmiah. Oleh karena itu, hadirnya pembangunan ini harus dilengkapi dan diisi konten tentang air yang mana di Al-Qur’an dan di semua agama ada.

“Saya harap keluarga besar PDAM melihat pembangunan masjid ini bukan sekadar pembangunan masjid semata. Tetapi memanfaatkan masjid bagi kemaslahatan seluruh karyawan dan keberkahan bagi pelanggan air minum PDAM,” ucapnya.

Pun dia berharap, kedepannya kualitas air dari PDAM dapat langsung bisa diminum. “Harapannya supaya kualitas air itu bisa langsung diminum. Itu baru namanya perusahaan air minum,” harapnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more