Di Tengah Covid -19, Sastrawan Muhammad Amir Jaya Terbitkan 5 Buku

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pandemi Covid-19 tidak membuat kevakuman berkreasi. Sastrawan Muhammad Amir Jaya yang dikenal sebagai penyair sufistik justru semakin produktif berkarya. Ada 5 buku bergenre sastra yang telah diterbitkannya. Sementara 1 buku sementara dalam proses pra cetak.

“Alhamdulillah, selama tinggal di rumah saya menerbitkan empat judul buku. Terbit bulan Mei dan Juni 2020,” kata Muhammad Amir Jaya saat ditemui di kediamannya di Rumah Puisi ARYA STR (Senin,29/6/2020).

Buku-buku yang telah diterbitkan oleh Penerbit Bambu Press, kata M. Amir Jaya, diantaranya Buku Denyut Nadiku (kumpulan puisi), Seutas Tasbih dan Sajadah Misteri (kumpulan cerpen), Dari Sunyi ke Bara (kumpulan cerpen), Senandung Sunyi–Sajak-sajak dari Makassar (kumpulan puisi), dan Surat Cinta untuk Corona (kumpulan puisi).

Menurutnya, momen-momen penting dalam kehidupan ini tidak boleh terlewatkan begitu saja. Virus corona yang melanda dunia tidak boleh mematikan kreatifitas kita, tetapi harus dijadikan sebagai pelajaran dan introspeksi diri untuk lebih dekat kepada Tuhan.

“Sebagai penulis, tentu virus corona bukan menjadikan kita cemas dan takut berlebihan, tetapi bagaimana mengolah musibah itu menjadi kisah-kisah estetis. Ini yang seharusnya dilakukan oleh setiap individu dalam masyarakat,” kata penulis novel Samiri tersebut.

Karena itu, ia berharap, jangan pernah sekalipun mengabaikan momen-momen penting dalam kehidupan ini berlalu begitu saja.

“Mari kita catat momen penting itu, karena datangnya hanya sekali dalam kehidupan ini,” ujar M. Amir Jaya seraya menambahkan bahwa buku-bukunya dapat dipesan di Rumah Puisi ARYA.

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pengurus JMSI Sulsel Dilantik, Ilham Husen Siap Perkuat Peran Media Siber di Era Disrupsi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pengurus Daerah Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulawesi Selatan (Sulsel) resmi dilantik pada acara yang berlangsung di Ballroom Phinis, Hotel Claro Makassar, Sabtu (15/11/2025). Pèngurus JMSI Sulsel 2025-2030 yang diketuai Ilham Husen dengan Sekretaris Haeruddin bersama jajaran pengurus dari sejumlah perwakilan media siber dilantik oleh Ketua Umum JMSI, Doktor Teguh Santosa. Teguh […]

Read more
Makassar SULSEL

Kasdam XIV/Hasanuddin Pastikan Kesiapan Latihan Korem 143/Haluoleo

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M menerima paparan Rencana Garis Besar (RGB) Latihan Posko I dan Latihan Lapangan Korem 143/Haluoleo TA.2025, bertempat di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (14/11/2025). Paparan disampaikan langsung oleh Danrindam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budiawan Basuki, yang menguraikan tujuan latihan, skenario, […]

Read more
Makassar SULSEL

Camat Mamajang Hadiri Pelantikan Ketua Bunda PAUD Kelurahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP. PKK Kecamatan Mamajang Andi Syarti secara resmi melantik Ketua TP. PKK, Ketua Posyandu dan Bunda PAUD kelurahan se – Kecamatan Mamajang di Aula Kantor Camat Mamajang, Kamis (13/11/2025). Pelantikan dihadiri pembina TP. PKK Kecamatan Mamajang, yakni Camat Mamajang Andi Irdan Pandita. Pengukuhan berlangsung khidmat dan dihadiri Ketua PKK, Bunda PAUD […]

Read more