Ditnarkoba Polda Sulsel Ringkus Lelaki Diduga Pengedar Narkoba di Sidrap

SIDRAP, EDELWEISNEWS.COM – Pada hari Rabu (5 Oktober 2022 ) sekitar pukul 13.00 wita, Tim Unit 2 Subdit 1 Ditnarkoba Polda Sulsel dipimpin AKP Inggaba Bali menerima informasi dari masyarakat terkait pengedar Narkotika jenis sabu di Jalan Poros Parepare – Tanrutedong, Kab. Sidrap.

Kemudian tim berangkat menuju TKP. Tepat pukul 16.30 wita dilakukan penangkapan dan pengeledahan di Jl. Poros Parepare – Tanrutedong Kab. Sidrap. Hasilnya ditemukan barang bukti Narkotika jenis sabu sebanyak 1 (satu) sachet plastik bening yang berada di tangan kanan milik laki – laki berinisial AA. Selanjutnya ditemukan lagi barang bukti Narkotika jenis sabu sebanyak 9 sachet plastik bening, disamping tempat tidur di kamar milik AA.

Selanjutnya AA dibawa ke posko untuk di interogasi dan dimintai keterangan. Berdasarkan keterangan dari AA diperoleh informasi bahwa Narkotika jenis sabu tersebut milik laki – laki bernama RS ( DPO dalam pengembangan lidik), yang diduga berada di daerah Rappang Kab. Sidrap.

Tim lalu membawa terduga pelaku AA ke Kantor Ditresnarkoba Polda Sulsel untuk menjalani proses pemeriksaan lebih lanjut, berupa kelengkapan administrasi penyidikan, kirim BB ke Labfor, pengembangan, gelar perkara dan pemberkasan

Terduga dikenakan Pasal 114 Ayat (2) Sub Pasal 112 Ayat (2) UU Narkotika No. 35 Tahun 2009. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more