Dua Kandidat Anugerah ASN 2020 Berasal dari Makassar dan Pinrang

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebanyak 40 dari 946 kandidat telah lolos dalam seleksi Anugerah ASN 2020 Kategori PNS Inspiratif. 40 Kandidat tersebut merupakan Top 40 Kategori PNS Inspiratif, yang diseleksi dari berbagai Instansi Pusat dan Daerah di Seluruh Indonesia.

Provinsi Sulawesi Selatan meloloskan 2 kandidat untuk Kategori PNS Inspiratif. Yaitu dari Kabupaten Pinrang, Propinsi Sulawesi atas nama Syamsul Alam, SP dari Dinas Peternakan dan Perkebunan Kabupaten Pinrang dan dari Pemkot Makassar atas nama Tulus Wulan Juni yang tercatat sebagai PNS Dinas Perpustakaan Makassar.

Seleksi tahap selanjutnya berupa penilaian portofolio, rekam jejak, penilaian lapangan dan diakhiri dengan presentase/wawancara untuk penentuan peraih Piala Adygana dalam Anugerah ASN 2020.

Adapun tim penilai Kepala Badan Kepegawaian Negara Bima Haria Wibisana, Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja, Presenter Helmi Yahya, Penulis dan Jurnalis Maman Suherman, CEO Good News From Indonesia (GNFI) Wahyu Aji, Digital Literasi Ahmad Nugraha dan penggiat Perpustakaan Digital Sulasmo Sudharmo. (Rilis)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Partai Pinrang SULSEL

Konsisten Hadir di Tengah Masyarakat, Kader PSI Sulsel Tebar Kebaikan di Pinrang

PINRANG, EDELWEISNEWS.COM — Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan terus menunjukkan komitmennya hadir di tengah masyarakat. Melalui kegiatan Jumat Berkah, para kader secara konsisten berbagi kepada warga di berbagai daerah. Pada Jumat, 31 Oktober 2025, kegiatan Jumat Berkah kembali digelar di Desa Mattunru-turue (Tansie), Kecamatan Cempa, Kabupaten Pinrang. Dengan mengenakan kaos berlogo PSI, para […]

Read more
Makassar SULSEL

JMSI Sulsel dan REI Buka Peluang Kolaborasi Rumah Subsidi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pengurus Daerah (Pengda) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulsel membuka peluang kerja sama dengan Real Estate Indonesia (REI) Sulsel. Peluang kerja sama dua organisasi ini dibahas dalam audiensi pengurus JMSI di Kantor DPD REI Sulsel, Jalan Timah, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Jumat (31/10/2025). Ketua DPD REI Sulsel Mahmud Lambang menyebut, JMSI punya […]

Read more
Makassar SULSEL

Samtara Energy Tawarkan Teknologi Konversi Sampah Jadi Minyak di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus berupaya mencari solusi terbaik untuk mengatasi persoalan penumpukan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Tamangapa, Antang. Salah satu langkah yang ditempuh adalah membuka ruang kolaborasi dengan sektor swasta. Ini dibahas saat, menerima kunjungan jajaran manajemen PT Samtara Energy, perusahaan asal Jakarta yang bergerak di bidang energi dan pengelolaan […]

Read more